- Permasalahan utama wanita saat berdandan adalah memilih lipstik untuk menutupi warna bibir yang cenderung gelap.
- Wardah Ultralight Matte shade 13 (merah kecokelatan) dan Implora shade 4 (oranye kemerahan) efektif menutup bibir hitam.
- Rekomendasi lain mencakup Azzura shade 4 (Fuchisia Blush), Luxcrime shade Aphrodite (pink oranye), dan Make Over shade 5 (pink).
SuaraBali.id - Salah satu masalah atau kendala yang dialami para Perempuan ketika make up adalah berpikir keras ingin menutupi warna bibir yang hitam.
Pasalnya, mereka tidak bisa asal pilih warna lipstik. Tone warna yang tidak sesuai justru akan membuat bibir terlihat hitam dan tidak tersamarkan.
Lalu bagaimana cara memilih warna lipstik untuk bibir hitam? Berikut beberapa rekomendasi lipstik dan shade warnanya yang cocok untuk bibir hitam”
1. Wardah Colorfit Ultralight Matte Lipstik
Lipstik Wardah yang bisa mengcover bibir hitam yakni shade warna merah dari colorfit Ultralight Matte, yakni nomor 13 Upbeat Hongdae.
Shade Upbeat Hongdae dari wardah ini bukan pure berwarna merah, melainkan ada campuran sedikit pigmen warna cokelat. Warna yang terkesan bold itu mampu menutupi bibir hitam dengan sempurna.
Harga: Rp 50.000 – Rp 60.000
2. Implora Day To Day Lip Bullet
Lipstik dari Implora Day To Day Lip Bullet yang mampu menyamarkan bibir hitam ini adalah shade nomor 4 Attention.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Kering
Lipstik ini berwarna oranye kemerahan sehingga membuat bibir terlihat merona dan kulit menjadi cerah.
Lagi dan lagi, warnanya yang bold ini mampu menutupi bibir hitam tanpa mengubah rona warna lipstick menjadi lebih gelap.
Harga: Rp 12.000 – Rp 20.000
3. Azzura Longlasting Lipstik
Lipstik dari Azzura Longlasting Lisptik yang mampu menyamarkan bibir hitam ini adalah shade nomor 4 Fuchisia Blush.
Meskipun warnanya sedikit cerah, namun shade ini mampu menutupi bibir hitam hanya dalam sekali usap.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025