SuaraBali.id - BRI sebagai perusahaan BUMN memiliki peran dan tanggung jawab untuk terus meningkatkan kualitas industri pers di Indonesia. Salah satu caranya yaitu dengan terus meningkatkan kompetensi dan pengetahuan para jurnalis yang merupakan bagian utama dari industri pers itu sendiri.
Kali ini, BRI menyelenggarakan inagurasi atau pengukuhan bagi jurnalis terpilih penerima beasiswa BRI Fellowship Journalism 2024 dimana sebanyak 50 (lima puluh) jurnalis terpilih menjadi penerima beasiswa BRI Fellowship Journalism 2024.
BRI Fellowship Journalism 2024 merupakan program yang ke-5 dan merupakan pengembangan dan penyempurnaan dari program-program sebelumnya. Para jurnalis yang mengikuti program ini merupakan jurnalis terpilih dari 345 jurnalis yang mendaftar dan mengikuti seleksi.
Corporate Secretary BRI Agustya Hendy Bernadi mengungkapkan bahwa BRI Fellowship Journalism adalah program komprehensif yang melibatkan jurnalis dengan berbagai tahapan kegiatan seperti training, pembelajaran singkat tentang dunia jasa keuangan dan selanjutnya berkesempatan mendapatkan beasiswa dari program Corporate Social Responsibility (CSR) BRI Peduli untuk melanjutkan studi di jenjang Starta 2 ( S2).
“Saya mengucapkan terimakasih kepada semua jurnalis yang telah mengikuti program BRI Fellowship Journalism 2024 dan mengucapkan selamat kepada jurnalis-jurnalis terpilih. Semoga program ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya dan dapat membantu para jurnalis meraih pendidikan yang lebih tinggi sehingga bisa meningkatkan kualitas jurnalisme di Indonesia” ungkap Hendy yang secara langsung mengukuhkan para jurnalis terpilih dalam acara Booth Camp program BRI Fellowship Journalism 2024 di Bogor pada Jumat (17/05/2024).
Ia menambahkan program ini juga merupakan salah satu upaya BRI menjalin relasi yang baik dengan jurnalis media melalui rangkaian program komprehensif, memberikan akses kepada para pelaku UMKM, dan memperkaya ekspos pemberitaan melalui kisah-kisah humanis dan inspiratif dari para pelaku UMKM binaan BRI.
Sebagai informasi, sebanyak 50 yang terpilih dalam BRI Fellowship Journalism 2024 tersebut berasal dari jurnalis media online, media cetak, televisi dan radio. Para jurnalis tersebut telah melewati berbagai proses seleksi mulai dari tahap I (administrasi), tahap II (psikotes) dan tahap III ( coaching dan mentoring).
Dalam rangkaian kegiatan program BRI Fellowship Journalism 2024, terdapat beberapa kegiatan yang diikuti para jurnalis seperti Journalist on Site, BRI Journalist Bootcamp (sharing knowledge dan networking) dan Journalist Scholarship (program pemberian beasiswa S2 CSR BRI Peduli).
Baca Juga: Asuransi Pelita Air dari BRI Life Bikin Hidup Makin Tenang Hadapi Risiko
Berita Terkait
-
AgenBRILink Berprestasi di Yogyakarta Dapat Hadiah Mobil dari BRI
-
Demi Kemajuan Sepak Bola Nasional, Ini Sejumlah Dukungan BRI
-
BRI Taipei Layani Penyetoran PNBP Langsung ke Kas Negara
-
Jamaah Haji Mudah Bertransaksi di Tanah Suci dengan BRImo
-
Dapat Hadiah Mobil, Kinerja AgenBRILink Dapat Apresiasi dari BRI
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang