SuaraBali.id - Mayat ditemukan mengambang di perairan ujung barat Bandara I Gusti Ngurah Rai pada Selasa (26/12/2023) sekitar pukul 10.00 WITA pagi ini. Mayat tersebut diduga adalah Warga Negara Asing (WNA) yang belum diketahui identitasnya.
Mayat berjenis kelamin laki-laki itu mulanya ditemukan oleh seorang nelayan bernama Ahmadi (35). Ahmadi mulanya hendak mengantar pemancing berangkat dari Pantai Patra dengan menggunakan perahu jukung.
Saat tiba di perairan ujung barat Bandara Ngurah Rai, dari kejauhan Ahmadi melihat sesuatu menyerupai manusia yang terapung. Setelah mendekat, dugaan Ahmadi benar setelah menemukan jasad WNA itu dalam keadaan terlungkup.
“Saat di perairan barat barat ujung bandara Ngurah Rai, saksi melihat ada seperti jenazah manusia mengambang dan kemudian mendekatinya untuk memastikan. Setelah ternyata memang benar yang dilihat adalah jenazah manusia dalam posisi terlungkup,” ujar Kasi Humas Polresta Denpasar, AKP I Ketut Sukadi dalam keterangannya pada Selasa (26/12/2023).
Setelahnya, Ahmadi langsung menghubungi temannya yang berada di pantai agar memanggil petugas untuk mengevakuasi jenazah tersebut. Setelah dilaporkan, petugas Basarnas satang untuk mengevakuasi Mr. X itu ke dalam kantong jenazah.
Mayat itu langsung dibawa ke RSUP Prof. Ngoerah untuk mendapat pemeriksaan. Namun, kondisi mayat yang sudah mengembang mempersulit identifikasi korban. Tapi dari dugaan perawakannya dapat diduga jika korban merupakan WNA.
“Kondisi korban dalam keadaan sudah mengembang sehingga sulit untuk dikenali namun dugaan awal bahwa korban merupakan WNA,” imbuh Sukadi.
Sukadi juga menjelaskan masih melakukan koordinasi dengan jajaran terkait jika ada laporan terkait orang hilang karena identitas mayat tersebut yang belum bisa dikonfirmasi.
“Tengah dilakukan koordinasi dengan inkait dan jajaran Polsek, Polres atau Polresta, dan Satpolairud untuk informasi jika ada laporan kehilangan orang,” pungkasnya.
Kontributor : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
-
Perputaran Duit Rp1 Triliun, Polri Bongkar Sindikat Situs Judol Naga Kuda: Rekrut Influencer Syarat 2 Ribu Followers
-
Tak Pakai Baju Nyelonong ke Rumah Warga, Pria Australia di Bali Diduga Mabuk Mushroom
-
Fakta Ngeri Tukang Jagal Pemutilasi Eks Istri Siri: Nyabu Dulu, Fauzan Kondisi Nge-Fly saat Penggal Kepala Korban
-
Raja Tega! Aksi Horor Fauzan Tukang Jagal Pemutilasi Eks Istri Siri: 20 Menit Cekik Leher hingga Kupas Kulit Jari Korban
-
Geger Bule Swiss Tewas di Kosan Tanjung Priok, Korban Filip Sempat Curhat soal Cewek Misterius ke Pemilik Kos
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
BRI Raih Best API Initiative untuk Komitmen Hadirkan Solusi Perbankan Digital yang Inovatif dan Aman
-
NTB Uji Coba Makan Siang Gratis Untuk Murid SD, Seperti Ini Menunya
-
Visi Misi Cagub Bali Saat Debat Dinilai 'Daur Ulang', Frontier : Tak Ada Gagasan Baru
-
Bisnis Prostitusi Berkedok Spa Sampai ke Karangasem, Pekerjanya Bisa Hanya Dapat Rp 100 Ribu
-
Pria Italia Mendadak Jatuh di Restoran Dan Meninggal Dunia, Ngaku Sempat Terkena Sinar Matahari