SuaraBali.id - Atlet panjat tebing Desak Made Rita Kusuma Dewi menorehkan catatan gemilang di Asian Games 2022 yang digelar di Hangzhou China.
Desak Made berhasil memecahkan rekor panjat tebing tercepat setelah mencatatkan waktu 6,600 detik pada babak kualifikasi nomor speed Asian Games 2022 yang berlangsung di Shaoxing Keqiao Yangshan Sports Climbing Centre, Selasa Selasa (2/10/2023).
Atlet asal Bali ini mengalahkan rekor sebelumnya dibuat oleh atlet Indonesia Aries Susanti Rahayu yaitu 7,61 detik di Asian Games 2018.
Pada babak kualifikasi, Desak Made Rita awalnya mencatatkan waktu 6,667 detik di jalur B. Ia lalu memperbaiki catatan waktunya menjadi 6,600 detik pada penampilan keduanya di jalur A yang sekaligus menjadi catatan waktu terbaik dari 16 atlet yang lolos ke final, sebagaimana yang dikabarkan oleh Antara.
Baca Juga: Beringasnya Pemain Timnas Korea Utara di Asian Games: Curi Minuman Lawan sampai Serang Wasit
Desak Made Rita bersama wakil Indonesia Rajian Sallsabillah dipastikan lolos ke final. Mereka pun bakal bersaing dengan wakil China Lijuan Deng dan Di Niu serta atlet Uzbekistan Tamara Ulzhabayeva.
Ini bukan kali pertama Desak Made Rita mencatatkan penampilan apik. Peringkat dua dunia merupakan salah satu bintang panjat tebing Indonesia.
Desak Made Rita juga telah mengantongi tiket ke Olimpiade 2024 berkat penampilannya yang konsisten di cabang olahraga panjat tebing nomor speed.
Nama: Desak Made Rita Kusuma Dewi
Tempat, tanggal, lahir: Buleleng, 24 Januari 2001.
Prestasi:
- Juara Kejuraan Dunia IFSC Climbing World Championships 2023 Bern
- Runner up Kejuaraan Kontinental 2022
- Runner up Piala Dunia Panjat Tebing di Jakarta dan Salt Lake City 2023
- Juara PON 2021 Papua
Baca Juga: Klasemen Medali Asian Games 2022: Indonesia Melorot ke Peringkat 12
Berita Terkait
-
Jejak Rocky Gerung di Olahraga, Sebut Naturalisasi Timnas Indonesia Sebagai Penipuan Sensasi
-
Prestasi Mentereng Veddriq Leonardo, Spiderman Indonesia yang akan Disambut Besar-besaran Masyarakat Kalbar
-
Usai Veddriq Leonardo Raih Emas Olimpiade Paris, Pemerintah RI: Cabor Panjat Tebing jadi Andalan Baru
-
Pas Banget! Ini Kode Alam Kemerdekaan Indonesia Dibalik Waktu 4,75 Detik Veddriq Leonardo
-
Rangking Veddriq Leonardo, Peraih Medali Emas di Olimpiade Paris 2024
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Review DADOO: Nostalgia Game Ular Tangga yang Bisa Main Multiplayer Secara Online
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
Terkini
-
TPA Sarbagita Bali Rawan Longsor Saat Hujan, DLHK Kerahkan Alat Berat
-
El Nino Picu Gelombang Tinggi di Bali, BMKG Beri Peringatan Dini Pelayaran
-
Kembali Erupsi, Gunung Lewotobi Laki-laki NTT Semburkan Abu 5.000 Meter
-
Video Viral Emak-emak Ngaku Disekap 5 Hari di Villa, Polda Bali : Hoaks
-
Akademisi Unram Sebut Banyak Anak Muda NWDI Kecewa Dengan Langkah Politik TGB