SuaraBali.id - Status sebagai pemain bintang dunia nyatanya tak lantas membuat para pesepak bola bisa mendapatkan klub dengan mudah. Kekinian, sejumlah bintang dunia tanpa klub atau berstatus pengangguran.
Sejauh ini, masih ada beberapa sosok pesepak bola ternama yang belum punya klub. Mereka berstatus bebas transfer setelah kontraknya bersama klub terakhir telah kedaluwarsa alias berakhir.
Bukan tidak mungkin, nama-nama pemain ini akan segera mendapatkan klub baru. Apalagi, saat ini Liga Amerika Serikat dan Liga Arab Saudi tengah aktif mendatangkan pemain bintang Eropa untuk meramaikan kompetisinya.
Berikut deretan pesepak bola bintang dunia yang kini berstatus pengangguran karena tak memiliki klub.
Baca Juga: Deretan Perselisihan Pemain dan Pelatih, Sedang Hot Jadon Sancho vs Erik ten Hag
1. Eden Hazard
Pemain yang pernah menjadi andalan Timnas Belgia, Eden Hazard, telah mengakhiri masa kontraknya bersama Real Madrid. Ikatan kerja sama antara keduanya resmi kedaluwarsa pada 1 Juli 2023.
Kini, Hazard dihubung-hubungkan dengan sejumlah klub, mulai dari Inter Miami, CF Montreal, hingga klub-klub Arab Saudi. Namun, di tengah berbagai rumor yang ada, pemain berusia 32 tahun ini belum diketahui masa depannya.
Mantan pemain Manchester United, Jesse Lingard, tampaknya juga belum mendapat kepastian soal masa depannya. Dia berstatus tanpa klub setelah kontraknya bersama Nottingham Forest berakhir pada 1 Juli 2023.
Baca Juga: Pilih Nomor Kutukan, Sofyan Amrabat Bakal Flop di Manchester United?
Dari rumor yang beredar, pemain berusia 30 tahun ini diminati beberapa klub Liga Inggris. Wolverhampton Wanderers dan West Ham United dikabarkan tertarik untuk memboyong winger berusia 30 tahun tersebut.
3. Papu Gomez
Gelandang asal Argentina, Papu Gomez, juga harus menanggung status sebagai pengangguran setelah resmi berpisah bersama klub Liga Spanyol, Sevilla, pada 1 September 2023. Kini, dia masih bebas transfer.
Pemain berusia 32 tahun itu belum juga mendapat klub baru. Padahal, gelandang berusia 32 tahun ini sempat membantu Timnas Argentina meraih gelar Piala Dunia 2022. Di tengah masa-masa menganggur, mantan pemain Atalanta ini justru sibuk bermain golf.
4. David de Gea
Setelah kontraknya bersama Manchester United berakhir pada 1 Juli 2023 dan tidak mendapatkan perpanjangan, penjaga gawang asal Spanyol, David de Gea, sampai saat ini belum mendapatkan pelabuhan baru.
Kiper berusia 32 tahun itu memang punya kualitas dan bisa menjadi penjaga gawang andalan klub top Eropa. Sehingga, dia layak menjadi komoditas buruan di bursa transfer. Sejauh ini, dia hanya berlatih secara mandiri karena belum punya klub baru.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie
Berita Terkait
-
Manchester United Kedatangan 5 Sosok Baru, Pilihan Langsung Ruben Amorim
-
Bintang Manchester United Kirim Pesan Spesial untuk Timnas Indonesia Jelang Lawan Jepang
-
Menohok, 3 Pemain Keturunan yang Tolak Mentah-mentah Timnas Malaysia
-
Ruud van Nistelrooy: Dulu Ditendang Sir Alex Kini 'Tumbal' Ruben Amorim
-
Erik Ten Hag Pergi, Manchester United Petik Kemengan Perdana di Liga Europa 2024/2025
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
BRI Raih Best API Initiative untuk Komitmen Hadirkan Solusi Perbankan Digital yang Inovatif dan Aman
-
NTB Uji Coba Makan Siang Gratis Untuk Murid SD, Seperti Ini Menunya
-
Visi Misi Cagub Bali Saat Debat Dinilai 'Daur Ulang', Frontier : Tak Ada Gagasan Baru
-
Bisnis Prostitusi Berkedok Spa Sampai ke Karangasem, Pekerjanya Bisa Hanya Dapat Rp 100 Ribu
-
Pria Italia Mendadak Jatuh di Restoran Dan Meninggal Dunia, Ngaku Sempat Terkena Sinar Matahari