SuaraBali.id - Fenomena gerhana matahari hibrida terjadi hari ini, Kamis (20/4/2023). Fenomena langka ini pun juga terjadi di Denpasar, Bali.
Warga di wilayah Sumerta Kelod pun tak mau ketinggalan untuk menyaksikan fenomena menarik ini. Seperti yang dilakukan Ayu dan Wayan di rumahnya siang ini, sekitar pukul 10.30 WITA.
Pergerakan matahari mulai tampak bisa disaksikan di Denpasar sekitar pukul 10.48 WITA meskipun hanya sedikit bayangan menutup matahari. Namun demikian sedikit demi sedikit matahari mulai tertutup bayangan hitam hingga seperempatnya dan semakin luas.
Ayu dan Wayan bergantian melihat fenomena ini menggunakan kacamata las gelap. Dengan menggunakan kacamata berpenutup gelap ini barulah gerhana matahari dapat disaksikan.
Namun sayangnya bila dipotret menggunakan kamera ponsel akan sulit terlihat.
“Wah baru kali ini saya sempat melihat gerhana matahari,” ujar Ayu yang baru selesai bersembahyang di Pura. Anggota keluarganya yang lain pun bergantian ikut menyaksikan gerhana matahari hibrida ini.
Mengutip dari laman resmi BMKG, gerhana Matahari Hibrida adalah perpaduan dua macam gerhana dalam satu fenomena.
Awalnya akan terjadi gerhana matahari cincin, kemudian menjadi gerhana matahari total dan berakhir menjadi gerhana Matahari cincin kembali.
Indonesia hanya dapat menyaksikan Gerhana Matahari Total karena jarak bulan yang sedikit lebih dekat dengan Bumi.
Di Bali fenomena ini juga bisa disaksikan mulai pukul 10.28.35 Wita untuk sesi awal. Sedangkan puncak gerhana terjadi pada pukul 11.56.28 Wita dan akhir: 13.28.57 Wita.
Adapun durasi gerhana matahari di Denpasar adalah 3 jam 00 menit.
Berita Terkait
-
Apes, Dipakai Mudik Mobil Daihatsu Xenia Malah Rusak Kena Ledakan Balon Udara
-
Bali United Rebutan Dapat Jordi Amat dengan Raksasa Liga 1 Indonesia?
-
7 Potret Anita Hara Menikah dengan Jeson Siregar di Nusa Dua Bali
-
Ahli Hisab Kemenag Sebut Hilal Belum Terlihat, Kemungkinan Idul Fitri Hari Senin
-
Ijtimak Berbarengan dengan Gerhana Matahari Sebagian Jadi Penentu Keakuratan Hisab Awal Syawal
Tag
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
Terkini
-
Pemudik dari Bali Jadi Korban Ledakan Petasan Balon Udara yang Diterbangkan Anak-anak
-
Belasan Granat Aktif Ditemukan di Huntara Pengungsi Gunung Lewotobi Laki-laki
-
Nyepi Jembrana Jadi Sorotan: Gubernur Koster Rencanakan Pertemuan dengan Tokoh Islam di Bali
-
Nasabah BRI Diimbau Waspada, Ini Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber
-
Jadwal Pertandingan Bali United di Liga 1 Bulan April 2025, Teco Minta Pemain Jangan Gendut