SuaraBali.id - Dalam rangka meningkatkan pertumbuhan bisnis, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) atau BRI terus menjalin hubungan kerja sama dengan berbagai sektor bisnis, salah satunya dengan PT World Innovative Telecommunication, yang merupakan pemegang distributor tunggal merk ponsel OPPO di Indonesia. Kerja sama tersebut bertujuan untuk menyediakan layanan keuangan terbaik, termasuk untuk bisnis penjualan smartphone di Indonesia yang menjadi salah hal penting dalam mendukung ekonomi digital saat ini.
Adapun peresmian kerja sama ini ditandai oleh penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Director of Institutional and Wholesale Business BRI, Agus Noorsanto dengan Director PT World Innovative Telecommunication, Wang Shuchen di Jakarta, 17 Januari 2023.
Selain itu, pada kesempatan yang sama juga ditandatangani Perjanjian Kerja Sama Dealer Financing dan solusi digital kepada lebih dari 20 ribu dealer OPPO di seluruh Indonesia. Kerja sama ini melibatkan berbagai layanan perbankan yang disediakan oleh BRI bagi OPPO Indonesia dan semua stakeholder dalam ekosistem bisnisnya.
Director of Institutional and Wholesale Business BRI, Agus Noorsanto mengatakan, kolaborasi ini akan membantu OPPO Indonesia dan dealer – dealernya untuk mengakses layanan perbankan, mulai dari pembiayaan sampai transaksi pembayaran (closed loop ecosystem).
“Seluruh pengelolaan transaksi keuangan akan dijalankan secara mudah melalui platform Qlola by BRI,” ujarnya.
Seperti diketahui, Qlola merupakan solusi keuangan digital bagi perusahaan yang terintegrasi dengan satu kali sign on seperti Financial Dashboard, Cash Management, Supply Chain Management, forex, yang juga dilengkapi dengan fungsi multi-language, salah satunya Bahasa Mandarin sehingga akan sangat membantu koordinasi internal Oppo dengan kantor pusatnya.
Selain itu, BRI juga memberikan layanan penggunaan mesin EDC & QRIS di dealer-dealer yang memudahkan pembayaran secara cashless.
Director PT World Innovative Telecommunication, Wang Shuchen mengatakan, kolaborasi antara OPPO Indonesia dengan BRI diharapkan dapat membantu meningkatkan pendapatan perusahaan.
“BRI merupakan bank negara yang memiliki jaringan luas dan tersebar di seluruh Indonesia sampai dengan daerah-daerah terpencil di Indonesia. OPPO Indonesia pun telah melayani pelanggan di seluruh Indonesia. OPPO sendiri masuk ke Indonesia sejak Maret 2013, dan saat ini OPPO berada diperingkat pertama untuk pasar smartphone di Indonesia (market leader),” ungkapnya.
Baca Juga: BRI Optimistis Bisnis Wealth Management Akan Terus Tumbuh
Hal tersebut sesuai dengan pasar OPPO di Indonesia yang memiliki dealer-dealer variatif, mulai dari kota-kota besar hingga ke kota-kota terpencil.
Kerja sama ini diharapkan dapat membantu percepatan perkembangan teknologi di era digital sehingga seluruh lapisan masyarakat Indonesia dapat mengakses informasi dan internet. Lewat pengalaman BRI dalam menyalurkan kredit dari usaha ultra mikro, mikro, kecil dan menengah hingga segmen korporasi didukung jaringan yang sangat luas, keduanya optimistis dapat meningkatkan literasi digital di Indonesia.
Berita Terkait
-
Himbara Optimistis pada 2022, Bank-bank Milik Negara Bisa Melampauinya dengan Sangat Baik
-
Direktur Utama BRI: Presiden Jokowi Beri Arahan agar Semua Pihak Mendukung Hilirisasi Industri
-
Himbara dan BRI Memiliki Strategi untuk Pertumbuhan yang Sehat dan Berkelanjutan
-
Ketua Himbara: Hilirisasi Industri Diyakini akan Menjadi Lompatan Besar Peradaban Negara
-
Himbara Berkomitmen Mendukung Hilirisasi Industri
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk