SuaraBali.id - Anies Baswedan dikabarkan akan berkunjung ke Nusa Tenggara Barat (NTB) khususnya Pulau Lombok, pulau yang dikenal dengan julukan Seribu Masjid pada 30 Januari 2023 mendatang.
Anies Baswedan direncanakan akan mendapatkan penyambutan meriah dan diberi gelar adat Bima oleh pemangku setempat.
Menurut Ketua DPD Nasdem Lombok Tengah (Loteng), Samsul Hadi, seluruh pengurus DPD NasDem sudah dikumpulkan guna menyambut kedatang mantan gubernur DKI Jakarta ini.
Tujuannya untuk koordinasi dan membahas kedatangan Anies Baswedan di NTB khususnya di Pulau Seribu Masjid, Lombok.
"Kita di kabupaten sudah rapat konsolidasi dan lakukan persiapan,” katanya saat dihubungi, Selasa (10/1/2023).
Guna memaksimalkan, masing-masing pengurus DPD sudah dikumpulkan oleh ketua panitia provinsi untuk dikoordinasi mempersiapkan untuk penyambutan kepada Anies Baswedan.
"Pak ketua panitia penyambutan, H Rumaksi sudah mengumpulkan semua DPD,” tambahnya.
Samsul menyebut, rencananya setelah take off dari Bandara Internasional Zainuddin Abdul Majid Lombok, Anies akan mengunjungi Desa Sade, Rembitan di Loteng untuk melihat proses menenun.
Selanjutnya mengikuti pengajian akbar bersama TGH Fadli di Pondok Pesantren Yatofa, Desa Bodak, Kecamatan Praya, Loteng.
Baca Juga: Diminta Gabung Gerindra, Ketua PBNW Dukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024
Setelah itu, Anies Baswedan akan melanjutkan safari politiknya ke Lombok Timur lalu ke Lombok Barat (Lobar).
"Di Lombok Tengah beliau ke Sade dari sana langsung ke Ponpes Yatofa, Bodak, baru ke Lombok Timur,” sebutnya.
Pada hari kedua, Anies Baswedan juga berencana mengunjungi Kabupaten Sumbawa dan Kabupaten Bima.
Nantinya akan mengikuti rapat adat dan akan diberikan gelar adat di Kabupaten Bima.
"Pak Rumaksi juga sudah mengumpulkan DPD Kota Bima dan Kabupaten Sumbawa", pungkasnya.
Kontributor: Toni Hermawan
Berita Terkait
-
Menjaga Pesisir Sumbawa Melalui Ekowisata Mangrove Nanga Sira Desa Penyaring
-
Misteri 40 Menit di Kamar Mandi, Misri Puspita Bakal Bersaksi di Sidang Pembunuhan Brigadir Nurhadi
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Bima Sakti: Saya Tidak Pikir Panjang Terima Ini
-
Tersangka Korupsi Pokir Dinsos Lombok Barat Belum Ditahan, Kejari Mataram Beberkan Alasannya
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Indonesia Raih 87 Emas, 80 Perak, 109 Perunggu, Kemenpora dan BRI Salurkan Bonus Atlet
-
Wajib Dicoba! Ini Tren Sepatu Tahun 2026
-
iPad Terbaik 2026: Bandingkan Harga & Fitur, Mana Paling Worth It?
-
5 Compact Powder 'Foundation' Coverage Tinggi Bikin Wajah Mulus Seharian
-
5 Jajanan Viral Siap Guncang Lidah Pecinta Ngemil, Mana Favoritmu?