SuaraBali.id - Seorang warga negara asing (WNA) berinisial CWV (26) asal Hongkong yang mengalami cedera kaki saat berwisata di Diamond Beach, Nusa Penida, Klungkung, Bali, Rabu (14/12/2022).
Ia mengalami cedera kaki saat saat menaiki tangga yang berjumlah ratusan di pantai tersebut. Karena kakinya sakit WNA tersebut langsung mint pertolongan Basarnas Bali.
Tim SAR gabungan Basarnas Bali, Kepolisian, TNI dan BPBD Klungkung langsung bergerak mengevakuasi WNA perempuan tersebut.
"Laporan yang kami terima dari Bapak Sutrisna mengatakan bahwa waktu kejadian sekitar 11.00 WITA, dan korban memerlukan bantuan evakuasi," kata Kepala Kantor Basarnas Bali, Gede Darmada.
Baca Juga: Bali Bangkit, 24 Rute Penerbangan Internasional Kini Penuhi Bandara I Gusti Ngurah Rai
Informasi kejadian tersebut diterima oleh Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali) pada pukul 12.20 Wita dari salah seorang pelaku wisata.
Petugas yang mendapat laporan insiden yang melibatkan wisatawan asing tersebut langsung bergerak untuk melakukan pertolongan pertama dengan menerjunkan sejumlah personel.
Petugas gabungan dari beberapa instansi tiba di lokasi kejadian sekitar 45 menit setelah kejadian.
Basarnas Bali setidaknya menggerakkan personel dari Unit Siaga Nusa Penida untuk menuju lokasi kejadian dan tiba pada pukul 13.20 WITA di Diamond Beach, Klungkung.
Setelah melakukan penanganan awal dan persiapan evakuasi, WNA tersebut dibawa dengan menggunakan tandu untuk dapat menaiki anak tangga yang jumlahnya ratusan.
"Pada pukul 14.45 Wita korban berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat," tulis Gede Darmada.
WNA tersebut lalu dibawa ke Klinik Nusa Medika menggunakan ambulans.
Proses evakuasi WNA tersebut melibatkan unsur SAR dari Basarnas Bali, Koramil Nusa Penida, Polsek Nusa Penida, BPBD Klungkung, Klinik Nusa Medika serta masyarakat setempat.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada informasi lanjutan terkait perkembangan terkini mengenai kondisi korban tersebut dan penyebab, serta apa persisnya cedera kaki yang dialami korban. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Bali Jadi New Singapore Dan New Hong Kong Jadi Ramai, Sekjen Gerindra Klarifikasi Ucapan Prabowo
-
Kabar Duka, Anak Drummer Matta Band Meninggal Dunia usai Terseret Ombak di Bali
-
BRI Dukung Gelaran "Indonesia Week" di Hong Kong, Rasakan Nikmatnya Kuliner Khas Nusantara
-
Pilihan Liburan Akhir Tahun, Ini 8 Destinasi Wisata Ramah Muslim di Hong Kong
-
Review Film Twilight of The Warriors: Walled In, Persahabatan dan Dendam Dibayar Tuntas
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kisah Pilu Petrus Saksikan Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Menghantam Rumahnya
-
Setelah Tahu Akan Dipindahkan ke Australia, Ini Respons Scott Rush Bali Nine
-
DPRD Pilih Alphard Baru Ketimbang Mobil Listrik Karena Fasilitas di Bali Belum Memadai
-
Hujan Berpotensi Menurunkan Keinginan Warga Untuk Mencoblos ke TPS
-
Waspadai Fenomena Cold Surge yang Memicu Gelombang Tinggi di Laut Pada Periode Nataru