SuaraBali.id - Dewi Perssik mengklarifikasi salah satu alasan perceraiannya adalah karena KDRT atau kekerasan dalam rumah tangga. Namun demikian Dewi Perssik menjelaskan bahwa mantan suami yang dimaksud bukanlah Saipul Jamil.
Namun demikian, Dewi Perssik tidak menyebut secara spesifik siapa mantan suami yang melakukan KDRT, muncul beragam spekulasi dari warganet.
Dewi Perssik pun menglarifikasi hal ini lewat siaran langsung di Instagram.
"Oh aku soalnya kalau sama Pak Haji Saipul Jamil baku hantam. Jadi dia nggak pernah KDRT sama aku, tapi baku hantam," kata Dewi Perssik, Selasa (1/11/2022).
Menurutnya ia tak mungkin tinggal diam ketika dibuat bonyok dan pasti melawan.
"Iya lah, kalau aku dibonyokin gini, gue diemin nggak mungkin, bukan Dewi Perssik, kan?" sambung perempuan asal Jember itu.
Ia juga menegaskan hubungannya dengan Saipul Jamil dan Aldi Taher baik-baik saja.
"Jadi kalau misalkan sama Papi Ipul, sekarang sudah baik, jadi saudara, sama mas Aldi Taher juga udah jadi saudara, jadi baik, nggak mau ada ribut-ribut, nggak mau," tegas Depe.
Saipul Jamil pun membagikan cuplikan live Instagram mantan istrinya ini agar orang-orang tidak mencurigainya pelaku KDRT.
"Bismillah biar nggak fitnah yach momy @dewiperssik9 sayang. Papi doakan momy sehat dan sukses selalu. Aku selama berumah tangga sama momy nggak pernah KDRT kan Mom," ujar Saipul Jamil di unggahannya.
Soal perceraiannya, sang pedangdut mengungkapkan dalam video YouTube belum lama ini. Depe mengatakan bahwa dia memutuskan bercerai karena mantan suaminya penyuka sesama jenis, KDRT dan berselingkuh.
Dan sebagaimana diketahui, Dewi Perssik menikah tiga kali. Setelah bercerai dari Saipul Jamil, Depe menikah dengan Aldi Taher yang juga berujung pada perceraian.
Namun Dewi Perssik kembali memulai hidup baru dengan Angga Wijaya, manajernya sendiri. Namun pernikahan mereka kandas pada Agustus 2022 lalu.
Berita Terkait
-
Kini Dijodohkan Eva Manurung dengan Virgoun, Adu Nasib Percintaan Dewi Perssik vs Inara Rusli
-
Jule Akhirnya Muncul Usai Cerai dan Gosip Selingkuh: Izinkan Aku Menjadi Diri Sendiri
-
Jawaban Tegas Felice Gabriel Anak Dewi Perssik Saat Ditanya Pilih Artis atau Tentara, Videonya Viral
-
Gaeko Dynamic Duo Akhiri Pernikahan dengan Kim Su Mi Setelah 15 Tahun
-
Resmi Cerai, Viral Ridwan Kamil Asyik Main Padel di Bali
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Tujuh Ribu Burung Kicau dari NTB Diselundupkan ke Bali
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali