SuaraBali.id - Janda Alvin Faiz, Larissa Chou kini disebut-sebut akan kembali menikah. Namun yang menjadi heboh warganet adalah sosok calon suami Larissa Chou yang diisukan adalah Rio Haryanto.
Rio Haryanto sendiri adalah pengusaha dan pembalap F1 asal Indonesia.
Kabar soal calon suami Larissa Chou ini kemudian dibantah sahabat Larissa Chou, Hanny Kristianto. Awalnya, ia disebut-sebut sebagai sumber yang mengatakan bahwa Larissa Chou dan Rio Haryanto akan menikah.
Namun Sekjen Mualaf Center tersebut memberikan klarifikasi.
"Saya tidak pernah mengatakan hal tersebut, dan tidak tahu menahu. Namun jika benar saya ikut senang," klarifikasi Hanny Kristianto melalui unggahan Instagram story, Kamis (22/9/2022).
Kabar soal pernikahan Larissa Chou dengan Rio Haryanto bermula dari komentar warganet. Dalam pemberitaan yang beredar, Hanny Kristianto mengatakan bahwa Yusuf anak dari Larissa dan Alvin Faiz segera memiliki ayah baru.
"InsyaAllah sebentar lagi Yusuf punya papa baru yang gak perlu orang lain tahu. Sosok ayah baru Yusuf ini InsyaAllah yang bisa membawa ke jannah (surga) yang menjaga keluarganya dari api neraka," ucap sahabat ustaz Arifin Ilham itu.
Sedangkan soal rumor pernikahan, manajer Larissa Chou juga sudah memberikan klarifikasi. Menurut sang manajer, memang benar Larissa sudah diperkenalkan dengan Rio Haryanto melalui Hanny Kristianto.
Namun Rio Haryanto hanya satu dari sejumlah pria yang dikenalkan Hanny pada Larissa Chou, yang belum ingin menikah lagi. Rio disebut-sebut sudah punya tambatan hati alias pacar.
Baca Juga: Mantan Istri Kaget Didi Mahardika Menikah Lagi Dengan Cita Citata, Anggap Terlalu Cepat
Tag
Berita Terkait
-
Rekam Jejak Pernikahan Gubernur Aceh Muzakir Manaf, Viral Isu Punya Istri Kelima
-
Viral! Bocah Menangis Menolak Pulang, Minta Ayah Nikahi Gurunya
-
Viral Video Mualem Duduk di Pelaminan Bersama Pengusaha Malaysia, Gubernur Aceh Menikah Lagi?
-
Segera Menikah, El Rumi Bahas Kemungkinan Syifa Hadju Jadi IRT
-
Jelang Pernikahan, El Rumi dan Syifa Hadju Mulai Buka YouTube Bersama
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain