SuaraBali.id - Setelah menyandang status janda untuk yang ketiga kalinya, Dewi Perssik kini terlihat semringah. Saat disinggung soal perasaannya saat ini, pedangdut asal Jember ini tak menampiknya.
Ia merasa telah melepaskan beban dan lebih ikhlas menerima takdirnya.
"Karena memang salah satunya terlepas dari beban juga. Lebih ikhlas, lebih menerima takdir," kata Dewi Perssik dikutip dari KH Infotainment, Rabu (22/9/2022).
Dewi Perssik percaya bahwa kondisi psikis sangat berpengaruh terhadap fisik seseorang. Menurutnya dua hal ini sangat berhubungan.
"Karena kalau aku terbebani dengan setiap masalah, saya yakin orang tak akan terlihat cantik. Tapi kelihatannya nggak enak aja diliat. Kalo kayak gini kan auranya lebih terlihat enak," ujar Dewi Perssik.
SebelumnyaDewi Perssik ditalak cerai Angga Wijaya di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 20 Juni 2022. Perceraian mereka disebut karena perbedaan prinsip.
Akan tetapi setelah resmi bercerai, Dewi Perssik membongkar tabiat buruk Angga Wijaya selama mereka berumah tangga.
Dewi Perssik menuding Angga Wijaya lupa tanggung jawab sebagai suami. Perempuan 36 tahun juga menyebut sang mantan manajer sering mengambil honor kerjanya tanpa izin.
Situasi rumah tangga yang menurutnya tidak menyenangkan membuat Dewi Perssik ingin segera melupakan pengalaman bersama Angga Wijaya.
Berita Terkait
-
Suswono Mangkir Lagi dari Panggilan Bawaslu, Buntut Ucapan Seksis Saat Kampanye
-
Mati-matian Tahan Tangis, Revand Narya Ngaku Diceraikan Faby Marcelia Karena Sikap Cueknya
-
Viral Detik-detik Dewi Perssik Ditangkap Karena Narkoba, Sang Pedangdut Langsung Klarifikasi
-
Fitri Salhuteru Diduga Diejek Nikita Mizani, Dewi Perssik: Banyak Istighfar Biar Setan Hilang
-
Polemik soal Pernyataan Janda Kaya, Bawaslu DKI Panggil Ulang Cawagub Suswono Hari Ini
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
Terkini
-
BKSDA Minta Waspadai Kemunculan Ular Piton di Rumah Warga Saat Musim Hujan
-
Anomali Cuaca Ekstrem di Mataram Bisa Terjadi Sewaktu-waktu, Nelayan Diminta Waspada
-
Masyarakat Bali Diajak Periksa Bila Temukan Gejala TBC, Biaya Ditanggung BPJS Dan Global Fund
-
Turis Asal Arab Saudi Ditemukan Tak Bernyawa di Hotel Kawasan Legian
-
Bule Rusia Overstay di Bali Berdalih Tak Tahu Aturan Dan Paspornya Terselip