SuaraBali.id - Anak Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep dikabarkan akan melanjutkan hubungan lebih serius bersama kekasihnya Erina Gudono. Hal ini sepertinya bukan omong kosong karena rencananya kini bocor ke publik.
Rencana ini dibocorkan oleh Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa dalam acara e-sport di GOR Sritex Arena, Kota Surakarta, pada 10 September 2022.
Teguh Prakosa menyampaikan hal itu saat memberikan sambutan menggantikan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka yang tak lain adalah kakak sulung Kaesang Pangarep.
"Beliau (Gibran Rakabuming Raka) kalau Sabtu Minggu ke Jogja untuk komunikasi dengan keluarga (Erina)," kata Teguh Prakosa.
Ia kemudian meminta izin kepada Gibran Rakabuming yang kemungkinan besar akan sering meninggalkan tugas sebagai wali kota guna mengurus pernikahan Kaesang Pangarep.
"Kami mohonkan izin, pak wali kota ini di akhir menuju bulan Desember disibukkan dengan rencana mantu terakhirnya Pak Presiden," tutur Teguh Prakosa.
Selain itu ia juga membeberkan pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono yang diperkirakan akan berlangsung pada Desember 2022.
"Mas Kaesang mungkin di penghujung Desember akan ada pernikahan di Kota Surakarta," beber Teguh Prakosa.
Namun demikian belum ada informasi lanjutan dari Teguh Prakosa tentang rencana pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.
Kisah asmara Kaesang Pangarep dan Erina Gudono diketahui publik saat mereka kedapatan menyaksikan laga Persis Solo di Stadion Manahan pada Juni 2022.
Kedekatan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono makin terlihat saat keduanya hadir dan duduk bersebelahan menyaksikan upacara HUT RI Ke-77. Mereka juga mengenakan pakaian adat yang sama pada saat itu.
Berita Terkait
-
Kuasa Hukum Roy Suryo Sebut Kunjungan Eggi Sudjana ke Solo 'Bentuk Penyerahan Diri'
-
Bantah Dibekingi Orang Besar, Abdul Gafur Tantang Pembuktian Aliran Dana ke Kubu RRT
-
Permohonan RJ Eggi Sudjana Masuk, Polda Metro Tunggu Kesepakatan Pelapor di Kasus Ijazah Jokowi
-
Pelapor Kasus Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Dipanggil Polda, Laporan Eggi Sudjana Dicabut?
-
Ulasan Novel Pengantin Remaja: Membuka Tabir Realita Pernikahan Dini
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk