SuaraBali.id - Prilly Latuconsina jarang mengumbar kisah cintanya. Kendati demikian ia pernah berpacaran dengan Maxim Bouttier dan juga dikabarkan dengan Aliando Syarief.
Ternyata perempuan 25 tahun ini belum siap untuk menjalin komitmen dengan siapa pun.
Hal ini diungkapkannya dalam sebuah video di akun Instagram @lambegosiip, Sabtu (10/9/2022), Prilly mengatakan dirinya tidak akan menikah bila tidak diwajibkan dalam agama.
"Kayaknya kalau nikah enggak diwajibkan oleh agama, aku bakal sendiri selamanya," kata Prilly Latuconsina.
Prilly Latuconsina pun merasa tak ingin dipusingkan dengan permasalahan dalam sebuah hubungan. Bahkan, permasalahan tersebut akan lebih banyak dibanding saat berpacaran.
"Karena aku merasa, hubungan bakal nambahin masalah aja gitu, kan. Aku pacaran ada drama ini, drama itu," imbuh mantan kekasih Maxime Bouttier ini.
Terlebih dengan kewajiban sebagai seorang istri yang harus membahagiakan suami.
"Terus juga aku merasa punya kewajiban untuk membuatnya bahagia, gitu kan. Terus juga, yah, tahu lah, kalau pacaran kan ada kerikil-kerikilnya, yang membuat aku tambah pusing," kata Prilly Latuconsina melanjutkan.
Warganet pun turut menambahkan komentar dalam video ini membenarkan ucapan sang aktris, sementara yang lainnya mengatakan Prilly belum bertemu laki-laki yang tepat.
"Nikah itu enggak wajib, tapi sunah yang dianjurkan. Itu salah satu ibadah terlama, tapi tetep bukan kewajiban," ujar akun @dhean***.
"Sunah mbak Prilly, bukan wajib," lanjut akun @miss***.
"Belum ketemu jodohnya saja, nanti kalau sudah dipertemukan jodohnya lain lagi persepsinya," tambah akun @misra***.
"Karena belum menemukan jodoh terbaik saja," imbuh akun @itha***.
Berita Terkait
-
Benarkah Janda Boleh Menikah tanpa Wali seperti yang Dikatakan Inara Rusli?
-
Mengapa Pernikahan Aurelie Moeremans Dianggap Tidak Sah? Ini Penjelasan Hukum Kanonik
-
Beda dengan Cerai, Apa Itu Annulment dan Status Liber yang Diperoleh Aurelie Moeremans?
-
Masih 16 Tahun, Adegan Ranjang Richelle Skornicki dengan Aliando di Pernikahan Dini Gen Z Dikecam
-
Pernikahan Darma Mangkuluhur Jadi Sorotan, Brian McKnight Muncul sebagai Kejutan untuk Sang Ibu
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen