SuaraBali.id - Firdaus Oiwobo yang dikenal sebagai pengacara persatuan dukun mengklaim mendapat tugas oleh para sultan yang ada di Indonesia untuk menegur Raffi Ahmad dan Andre Taulany. Hal ini karena kedua artis tersebut dianggap telah menggunakan sebutan 'sultan' secara sembarangan.
Selain itu, Firdaus Oiwobo juga membuk kemungkinan akan mempolisikan Raffi Ahmad dan Andre Taulany.
Namun bukan hanya kepada Raffi Ahmad dan Andre Taulany saja. Teguran ini juga dilayangkan kepada semua orang yang menyebut dirinya sebagai sultan meski tidak memiliki darah biru.
"Program saya sebagai panglima juga, panglima kesultanan, diminta oleh para sultan-sultan yang ada di Indonesia untuk menegur pemuda-pemuda atau pengusaha yang sekarang ini gemar, dikit-dikit, pakai nama sultan," kata Firdaus, mengutip video yang viral di TikTok, Kamis (8/9/2022).
Raffi Ahmad mengaku memang sering dianggap sebagai 'sultan' oleh warganet karena memiliki kekayaan berlimpah, layaknya seorang raja.
Demikian juga dengan Andre Taulany, yang disebut-sebut sebagai 'Sultan Bintaro' oleh warganet.
Akan tetapi kini panggilan tersebut ternyata dipermasalahkan oleh Firdaus karena kedua artis itu tidak mendapat gelar tersebut secara resmi.
Padahal, Firdaus saja, yang mengaku sebagai keturunan langsung seorang sultan, takut mengakuinya.
"Sementara saya aja, cicit kandungnya sultan, tidak berani ngaku sultan sebenarnya. Walaupun saya sudah punya gelar tersendiri," tandas Firdaus.
Berita Terkait
-
Kekerasan Pemain Sepak Bola Viral, Andre Taulany Senggol Erick Thohir Bawa-Bawa Pasukan Lapor Pak!
-
Daftar 35 Perusahaan Raffi Ahmad, Viral Usai Disindir Pandji Pragiwaksono Terkait Money Laundry
-
Ditanya Harapan Tahun Baru, Andre Taulany Ingin Nikah Lagi
-
Raffi Ahmad Kembali Terseret Rumor Pencucian Uang, Merry Ahmad: Aku Saksi Hidupnya
-
Rumah Diding Boneng yang Ambruk Mulai Dibangun, Pakai Duit Rp50 Juta dari Raffi Ahmad
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat