SuaraBali.id - Komunitas Petani Bali Jengah mendapatkan keuntungan berlipat ganda setelah menyulap lahan-lahan kosong di Desa Sibang, Badung, Bali menjadi perkebunan pepaya jenis California yang subur dengan kualitas terbaik.
Para petani dapat menghasilkan hingga satu ton pepaya siap jual per hari dari lahan yang tadinya kosong tersebut.
"Pertanian tersebut bermula dari lahan percobaan seluas tidak lebih dari 30 meter persegi. Kini luas lahan perkebunan pepaya California kurang lebih sudah mencapai 6 hektare," kata Ketua Komunitas Petani Bali Jengah I Gede Wirama di Sibang, Badung, Selasa (6/9/2022).
Dengan adanya pertanian ini, Desa Sibang menjadi salah satu pusat penghasil buah pepaya terbesar di Bali.
Menurut Wirama, kualitas buah pepaya yang dihasilkan pun sangat baik karena rasanya yang enak dan manis.
Hasil produksi ini juga didukung oleh cara pemupukan dan perawatan yang sebagian besar masih menggunakan cara tradisional dan berbahan organik.
Perkebunan pepaya terbesar ini diharapkan akan bisa mengurangi ketergantungan buah dan sayur yang selama ini banyak didatangkan dari luar Pulau Bali.
"Kami berharap para pelaku bisnis ritel, pedagang buah lokal, pelaku bisnis akomodasi pariwisata, vila, hotel, restoran bisa menggunakan hasil panen petani lokal," harapnya. (ANTARA)
Baca Juga: Potensi Hujan Lebat Disertai Kilat Dan Angin Kencang Berpotensi Terjadi di Bali Hari Ini
Berita Terkait
-
Yabes Roni Dilepas ke Persis Solo, CEO Bali United Ungkap Alasan Penting di Balik Keputusannya
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Resmi Datangkan Yabes Roni
-
Yusuf Meilana Gabung Bali United, Amunisi Baru Pertahanan untuk Putaran Kedua Super League
-
Imbas Cuaca Ekstrem, Pantai Kuta Bali Dibanjiri Sampah
-
3 Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bali dengan Fasilitas Lengkap
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali
-
Buronan Paling Dicari di Eropa Bersembunyi di Bali
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah