SuaraBali.id - Sebagai pesohor yang kontroversial, Nikita Mirzani dikenal kerap mengomentari berbagai hal yang sedang hangat dibicarakan di negeri ini. Namun Nikita Mirzani kali ini menolak mengomentari kasus pembunuhan Brigadir J.
Nikita Mirzani yang sebelumnya selalu tak gentar ikut berkomentar terhadap isu hangat di negeri ini tak mau berkomentar terhadap urusan mantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo.
Nikita Mirzani beralasan sibuk dengan segala urusan, termasuk kasus pencemaran nama baik atas laporan Dito Mahendra di Polresta Serang Kota.
"Gimana gue mau ngikutin, gue aja tiba-tiba ribet ama kasus yang di Banten," kata Nikita dalam video yang dibagikan ulang kanal YouTube Opung SG Channel pada Kamis (11/8/2022).
Namun demikian Nikita Mirzani membantah tak berani mengomentari kasus penembakan Brigadir J. Ia tetap beralasan sedang sangat sibuk sehingga sama sekali tak mengikuti kasus yang kini menetapkan Ferdy Sambo sebagai tersangka.
"Kenapa gue nggak berani? Beranilah. Tapi gue nggak mengikuti. Terus kalian mau maksa? Suka aneh deh. Gue kasus Banten, ngurus anak 3, ngurus bisnis, ngurus kerjaan," ujarnya.
Beredar rumor bahwa Nikita Mirzani enggan berkomentar karena selama ini dibeking oleh Irjen Ferdy Sambo.
Dugaan mencuat lantaran Nikita Mirzani ditangkap di mal setelah Ferdy Sambo dinonaktifkan sebagai Kadiv Propam oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada 18 Juli 2022. Tiga hari setelahnya, Nikita Mirzani ditangkap meski akhirnya dibebaskan karena alasan kemanusiaan.
"NM dijemput paksa di rumahnya oleh polresta Serang Kota, namun gagal. Bahkan NM mengajukan tuntutan ke Div Propam atas penjemputan paksa tsb. Sekarang kadiv propamnya non-aktif, dan NM ditangkap di mall. Keliatan nggak sih korelasinya?" tulis akun @dede** bercocoklogi pada 21 Juli 2022.
Baca Juga: Bharada E Akan Diperiksa Komnas HAM di Mako Brimob Hari Ini Terkait Kematian Brigadir J
"Oh jadi selama ini yang membeckinginya dia ya...." sahut akun @Sidik***.
"Benar juga yang melindunginya udah nggak berfungsi lagi," balas akun @imria***.
Soal cocoklogi warganet ini, Nikita Mirzani juga belum berkomentar.
Berita Terkait
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Richard Lee Diperiksa Polisi, Dokter Detektif Mendadak Muncul di Polda Metro Jaya Tuntut Penahanan
-
Dituding Abaikan Gala Sky, Fuji: Keluargaku Happy, Kamu Gak Diajak
-
Momen Ferdy Sambo Pimpin Khotbah di Gereja Lapas Cibinong Jelang Natal
-
10 Istilah Paling Banyak Dicari Warganet Sepanjang Tahun 2025
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Indonesia Raih 87 Emas, 80 Perak, 109 Perunggu, Kemenpora dan BRI Salurkan Bonus Atlet
-
Wajib Dicoba! Ini Tren Sepatu Tahun 2026
-
iPad Terbaik 2026: Bandingkan Harga & Fitur, Mana Paling Worth It?
-
5 Compact Powder 'Foundation' Coverage Tinggi Bikin Wajah Mulus Seharian
-
5 Jajanan Viral Siap Guncang Lidah Pecinta Ngemil, Mana Favoritmu?