SuaraBali.id - Mohammad Ikhsan Doddyansyah alias Doddy yang dikenal sebagai manajer Bunga Citra Lestari (BCL) ditangkap oleh petugas dari Polres Metro Jakarta Barat.
Doddy diduga ibekuk atas kepemilikan zat psikotropika. Ia ditangkap di apartemen yang ditempati olehnya pada Kamis (4/8/2022).
Polisi pun mengamankan barang bukti psikotropika dari tangan Doddy yang cukup beragam.
"Barang bukti sabu, inex dan H5," kata Direktur Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Metro Jaya Kombes Pol Mukti Juharsa, Jumat (5/8/2022).
Terkait berapa jumlahnya, Mukti belum bisa mengungkapnya ke publik. Namun, dia berjanji pihak kepolisian akan gelar rilis penangkapan Doddy secepatnya.
Menurut Mukti, Doddy sampai sekarang masih jalani pemeriksaan intensif.
"Masih dikembangkan," katanya.
Hingga saat ini Bunga Citra Lestari belum bisa dihubungi terkait penangkapan Doddy.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan sebelumnya membenarkan MID merupakan Mohammad Ikhsan Doddyansyah selaku manajer Bunga Citra Lestari alias BCL. Dia ditangkap terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.
"Ya benar (manajer BCL)," kata singkat Zulpan saat dikonfirmasi.
Tag
Berita Terkait
-
4 Oknum Polisi di Madiun Terlibat Kasus Peredaran Narkoba
-
Fakta BAP, Ammar Zoni Disebut Jadi 'Gudang' Sabu di Rutan dengan Imbalan Upah Rp100 Ribu Per Gram
-
Polda Metro Gerebek Clandestine Lab Etomidate di Greenbay Pluit, WNA Tiongkok Jadi Peracik!
-
Ammar Zoni Ditanya Jaksa Apakah Pernah Isap Ganja di Penjara, Jawabannya Disorot
-
Bongkar Diperas Rp300 Miliar Hingga Diancam saat di Sel, Ammar Zoni Blak-blakan ke Hakim
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria