Scroll untuk membaca artikel
Eviera Paramita Sandi
Kamis, 28 Juli 2022 | 06:30 WIB
Nikita Mirzani tumpengan (YouTube/Crazy Nikmir)

SuaraBali.id - Artis kontroversial Nikita Mirzani menggelar syukuran dengan tumpengan seusai batal ditahan di Polresta Serang Kota. Acara tumpengan Nikita Mirzani di rumah pun diabadikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube.

Sebelumnya, Nikita Mirzani sempat ditahan karena kasus UU ITE. Namun artis kontroversial itu akhirnya dibebaskan karena alasan kemanusiaan.

Akhirnya mantan istri Sajad Ukra itu spontan menggelar acara syukuran membuat nasi tumpeng.

"Hari ini aku mau tumpengan merayakan kegagalan para musuh-musuh memenjarakan aku," katnya dilansir dari YouTube Crazy Nikmir Real pada Rabu (27/7/2022).

Nikita Mirzani pun mengungkap tumpengan tersebut juga merupakan bentuk syukuran musuh-musuhnya gagal memenjarakannya.

"Baru kalau udah kayak gini wajib tumpengan. Bukannya baru sehari gue ada di dalem (penjara), lo udah pada tumpengan," jelasnya.

Ia juga berharap gelaran acara syukuran tersebut bisa membawa keadilan terhadap Nindy Ayunda dan Dito Mahendra.

"Semoga nasi tumpeng ini bisa memanggil Nindy Ayunda dan Dito Mahendra ke Polres Jakarta Selatan," pungkasnya.

Warganet pun turut memberikan respons dan komentar yang beragam.

"Sehat-sehat kak Niki," tulis seorang netizen.

"Kayaknya pihak sebelah sengaja mau jatuhin mental anak," ujar netizen lain.

"Kebenaran akan selalu menang," ucap netizen yang lainnya.

Meskipun tidak ditahan kini Nikita tetap diharuskan melapor ke Polresta Serang Kota secara berkala.

"Saudari NM harus mengikuti wajib lapor rutin kepada penyidik satu minggu satu kali. Beliau menyanggupi hal itu," kata Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Shinto Silitonga.

Load More