SuaraBali.id - Dhena Devanka kembali berujar tentang rumah tangganya di media sosial. Kali ini, Dhena Devanka menuduh sosok selingkuhan yang disebut sebagai Mbak Cilok. Ia pun diduga menyindir mantan suaminya, Jonathan Frizzy.
Pada unggahannya yang berisi sindiran, Dhena Devanka membagikan foto-foto dirinya lebam diduga setelah mengalami KDRT (Kekerasan Dalam Rumah Tangga).
"Nah silahkan mba Cilok, nikmatilah hasil perjuanganmu mendapatkan dia. Saya kasih semua bagian dirinya," ujar ibu dua anak itu dikutip dari unggahannya, Senin (25/7/2022).
"Jangan lupa dirawat, dikasih makan, disiram biar subur dan diurus sampai tua ya. Saya mundur dari permainan busuk kalian," sambungnya lagi.
Dhena Devanka mengaku jadi korban KDRT. Sebelumnya, isu yang beredar adalah dirinya yang melakukan kekerasan.
"Sedari awal mencoba framing saya KDRT lah, padahal dia yang membuat saya lebam dan terjadi beberapa kali sejak 2019-2021," jelas Dhena Devanka.
"Makanya kalo dah benci, segeralah urusan kasasi, cabut kasasinya, karena saya pun ingin move on dan nggak mau lagi urusan sama orang kayak kamu," imbuhnya.
Ia pun menunjukkan foto lebam-lebam yang dialaimnya, Dhena Devanka lebih lanjut menjelaskan secara detail perkara KDRT dialaminya.
"Kejadian selalu di kamar ya, kadang minta tolong sama mbak (asisten rumah tangga) pun nggak ada yang berani samperin," jelas Dhena.
Baca Juga: Nathalie Holscher Juga Keluar dari Manajemen Sule, Pilih Bersama Eko Patrio
"Sampai pernah panggil security komplek karena aku ketakutan. Aku pengen jujur aja di sini daripada dijulidin terus ya. Saya cerita lah makanya udah seram nggak mau sekamar, bahkan serumah lagi pun takut, lama-lama bisa mati berdiri kita," lanjutnya.
Terakhir, Dhena Devanka meminta agar pihak-pihak yang disindirnya berhenti menghina dan merasa jadi korban.
"Stop hina saya dan playing victim terus, saya muak dengan semua drama kalian!!" tegas Dhena Devanka.
Seperti diketahui, Dhena Devanka menggugat cerai suaminya, Jonathan Frizzy pada 30 Agustus 2021. Gugatan cerai dipicu oleh isu orang ketiga hingga dugaan KDRT. Keduanya resmi bercerai pada 17 Februari 2022.
Berita Terkait
-
Anji Protes Akses Pintu Rumah Diganti Mantan Istri: Kan Gue yang Bayar Listrik
-
Tren Media Sosial Cepat Berganti: Kemampuan Adaptasi atau Mudah Melupa?
-
Jonathan Frizzy Isyaratkan Lamar Ririn Dwi Ariyanti Usai Bebas Penjara
-
Ucapan Jadi Kenyataan, Eva Manurung Pernah Sumpahi Virgoun dan Inara Rusli Cerai
-
Di Balik Senyum Media Sosial: Mengapa Hidup Terasa Berat Meski Tampak Baik-Baik Saja?
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat