SuaraBali.id - Selain populer jadi destinasi wisata, Jogja juga memiliki segudang menu lezat yang wajib dicoba para pecinta kuliner di Indonesia. Apalagi, sekarang akses ke Jogja makin mudah dengan Qantas Airlines dengan jadwal DAMRI bandara yang cukup padat dengan berbagai tujuan drop point di Jogja.
Tertarik untuk memanjakan lidah dengan kuliner Kota Pelajar ini? Simak rekomendasi kuliner Jogja kekinian berikut ini!
7 Kuliner Jogja Kekinian Wajib Dicoba!
Bukan hanya gudeg, Jogja punya segudang destinasi kuliner yang wajib Anda coba. Tak kalah lezat dan nikmat, simak rekomendasinya berikut ini!
1. Ayam Geprek Bu Rum
Ayam geprek adalah menu andalan ketika bingung menentukan menu makanan. Namun, tahukah Anda bahwa Ayam Geprek Bu Rum adalah pencetus awal dari kepopuleran ayam geprek di tanah air?
Konon, menu ayam geprek ini muncul atas ketidaksengajaan seorang mahasiswa yang request agar ayam tepung miliknya digeprek dengan sambal sekaligus. Ternyata, kian lama menu ini semakin populer sampai saat ini.
Kunjungi warung Ayam Geprek Bu Rum yang berlokasi di Jl. Wulung, Papringan, Caturtunggal dan rasakan kenikmatan legenda ayam geprek!
2. Sate Ratu
Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata Pantai Jogja Selain di Gunung Kidul
Terletak di Jalan Sidomukti, Tiyasan, Condong Catur, Satu Ratu merupakan opsi kuliner sate anti mainstream. Pasalnya, sate di sini dihidangkan tanpa bumbu kacang maupun tambahan bumbu lainnya. Kok bisa?
Ternyata, rahasia kenikmatan Sate Ratu terletak pada daging sate yang dioles berkali-kali dengan bumbu rempah ketika dibakar di pemanggang.
Ada beberapa opsi menu sate di sini, mulai dari sate merah, sate kanak, sate ceker tugel, hingga sate lilit basah. Seluruh menu sate yang tersedia di sini berbahan dasar ayam.
Menu sate kekinian ini wajib Anda coba ketika berkunjung ke Jogja, terutama untuk Anda yang menyukai menu olahan daging ayam.
3. Roti Gembong Gedhe
Berlokasi di Jl. Affandi No.9, Sleman, Roti Gembong Gedhe adalah kuliner manis yang cocok disantap ramai-ramai. Konon, nama “gembong” lahir karena wujud adonan roti yang mengembang ketika telah matang.
Roti yang lembut berpadu dengan varian isian yang beraneka ragam menciptakan rasa manis yang lumer di mulut. Salah satu varian isian best seller di sini adalah rasa coklat.
Menu kekinian dari kedai ini cocok untuk Anda jadikan pilihan cemilan yang enak, murah, dan bisa disantap ramai-ramai.
4. Tempo Gelato
Berkunjung ke Jogja kurang lengkap rasanya bila tak mampir beli gelato di Tempo Gelato. Suasana cafe ala Eropa yang cozy dengan pilihan rasa gelato yang unik menjadi daya tarik kedai gelato ini.
Tak hanya itu, rasanya pun dijamin akan membuat Anda ingin nambah lagi, terutama untuk Anda yang menyukai makanan manis.
Tempo Gelato memiliki beberapa cabang yang tersebar di beberapa titik di kota Jogja, yaitu di Jalan Kaliurang, Jalan Taman Siswa, dan Jalan Prawirotaman.
5. House of Raminten
Berlokasi di Jl. FM Noto No. 07 Kotabaru Yogyakarta, House of Raminten hadir dengan nuansa arsitektur Jawa yang amat kental. Saking kentalnya nuansa Jawa di sini, Anda bisa mencium semerbak aroma dupa ketika menginjakkan kaki ke dalamnya.
Restoran ini juga menawarkan pilihan menu-menu tradisional ala Jawa Tengah seperti sego liwet, sego gudeg, hingga nasi kucing. Tak hanya itu, selama menyantap makanan di sini, Anda akan diiringi oleh alunan gending yang merdu.
Tempat ini adalah pilihan tepat untuk kulineran ala Jawa yang kekinian bersama teman-teman.
6. Kopi Klotok
Kuliner kekinian yang satu ini beda dari yang lain. Terletak di Jalan Kaliurang No. KM.16, Area Sawah, Pakembinangun, Anda akan disuguhkan dengan latar belakang panorama Gunung Merapi ketika menyantap makanan di sini.
Menu yang tersedia di sini hadir dengan konsep sederhana ala rumahan dan harga yang murah. Beberapa variasi menunya yaitu sego megono, lodeh terong, tahu bacem, hingga pisang goreng.
Tak hanya itu, Anda juga bisa menikmati minuman sederhana sembari merasakan semilir angin sepoi-sepoi dari area sawah.
Kopi Klotok adalah pilihan kuliner kekinian yang tepat untuk Anda yang ingin menyantap menu nikmat sembari healing dengan bonus pemandangan alam yang bikin tentram.
7. Angkringan Kopi Joss Lik Man
Berkunjung ke Jogja tak akan terasa lengkap bila belum merasakan nikmatnya lesehan di angkringan. Berlokasi di Jl. Wongsodirjan, Sosromenduran, Gedong Tengen, Angkringan Kopi Joss Lik Man adalah tempat nongkrong kekinian dengan menu unik, yaitu kopi joss.
Ternyata, nama kopi joss diambil dari proses pengolahannya di mana kopi tubruk hitam diberikan bara arang yang panas untuk memberi citarasa yang khas. Bunyi desis yang muncul dari gesekan arang dan kopi tubruk ini akhirnya memunculkan nama menu “kopi joss”.
Tempat ini cocok untuk Anda kunjungi bersama dengan rekan sejawat sembari mengobrol dan menikmati keindahan kota Jogja di malam hari.
Tertarik untuk datang ke Jogja dan mencoba sederet kuliner kekinian di atas? Jangan lupa pesan tiket pesawat ke Jogja hanya lewat Traveloka untuk mendapatkan berbagai promo menarik. Selamat liburan!
Berita Terkait
-
Pesona Pasar Seafood Pantai Kukup, Liburan Bonus Wisata Kuliner
-
Pantai Kukup Gunungkidul, Wisata Keluarga Mengasyikkan yang Mirip Tanah Lot
-
Termasuk Wisata Kuliner Bandung, Ini Rekomendasi Wisata Libur Sekolah Versi Sandiaga Uno
-
Wisata Kuliner Semakin Tenang, Ada Asuransi yang Lindungi Kamu dari Potensi Keracunan Makanan
-
7 Kuliner Surabaya yang Enak, Murah, dan Legendaris
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa