SuaraBali.id - Supermarket Tiara Dewata adalah swalayan legendaris yang sudah ada sejak 35 tahun di Jalan Mayjen Sutoyo No 55, Dauh Puri, Denpasar, Bali.
Kini supermarket legendaris itu akhirnya harus pindah. Kabarnya, swalayan ini akan dipindah lantaran kontrak penempatan tanah sudah berakhir.
Sementara itu, rencananya supermarket ini akan dipindah dan terbagi di lokasi yang berbeda. Tiara Dewata Tukad Yeh Aya berlokasi berada di Jalan Tukad Yeh Aya nomor 100Z (Freshindo Yeh Aya ) dan Tiara Dewata Sanglah di Jalan Diponegoro nomor 183 (Freshindo Sanglah).
Banyak karyawan lama yang awalnya bekerja di Tiara Dewata terancam PHK. Seperti unggahan Instagram @denpasar.viral yang memperlihatkan cuplikan percakapan diduga antara pembeli dengan salah satu pegawai kasir dalam sebuah video TikTok.
Pembeli itu menanyakan apakah para pekerja di sana semuanya akan ikut dipindah.
Pemilik video tersebut pun mengungkap bahwa pegawai kasir itu menjawab tidak semuanya akan ikut dipindah dan hanya beberapa yang dipilih.
"Engga Bu cuma yang terpilih aja," ungkap pegawai kasir tersebut.
Warganet yang menyaksikan konten video Tiktok itu pun ikut merasakan kesedihan pegawai kasir itu.
Selain itu, banyak yang mengaku akan merindukan dan mengenang masa-masa indah saat berlibur dan menikmati wahana di sana.
"Tiara Dewata teman masa kecil ku," kata @elizabeth_eli***
"Rata-rata semua punya kenangan di Tiara Dewata, ikut nyesek baca kenangan-kenangan mereka. Untuk semua karyawannya saya doakan semoga selalu diberi kesehatan dan kemudahan rezeki, meski sudah tidak bekerja di sana lagi, apalagi yang sudah lama bekerja di sana," tulis @dewi_andr***
"Bakal kangen banget, banyak banget kenangannya di sana," ujar @angiey_chub***
Kontributor: Sekarsari
Berita Terkait
-
Keaslian Jersey-nya Viral Dipertanyakan, Selebgram Ini Beri Balasan Menohok
-
Viral! Pengakuan Hasto Soal Jokowi dan Anies Picu Said Didu Serukan Tolak Calon Jokowi
-
Perputaran Uang Judol Capai Rp 900 T, Susi Pudjiastuti Prihatin
-
Akun X Wikipedia Bagikan Cerita Firaun Akhenaten yang Pernah Pindahkan Ibu Kota, Warganet: Kok Mirip Sama...
-
Viral Rizal Armada Tegur Pasangan Kekasih Bermesraan di Konsernya: Kalau Belum Nikah Jangan Dekat-Dekat!
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2
-
Kunjungan Wisatawan ke Gunung Rinjani Tinggi, Sampah Capai 31 Ton di Jalur Pendakian