SuaraBali.id - Rumah tangga Zaskia Gotik dan Sirajuddin Mahmud tengah dirundung masalah. Hal ini karena beredar kabar miring soal suaminya yang menyebut telah menghamili model dan juga penari yang sama2 berasal dari Yogyakarta.
Suami Zaskia Gotik dituduh punya anak dari seorang model bernama Veranosiliyana. Soal hal ini Zaskia Gotik pun akhirnya bereaksi.
Adapun pedangdut ini mengatakan sangat memercayai suaminya sehingga tidak peduli dengan gosip di luaran sana.
"Mau orang bilang apa di luar sana, mau bilang a b c tentang suami saya, kan saya yang lebih tahu," tutur Zaskia Gotik di kanal YouTube Intens Investigasi, Senin (18/7/2022).
Gara-gara cueknya itu, Zaskia Gotik tak mau melarang orang berbicara apa saja, termasuk tuduhan mengenai suaminya.
Paling penting, dia tahu sang suami tak seperti yang dituduhkan.
"Mau orang bicara seperti apa di luar sana, ya itu haknya mereka. Alhamdulillah, saya bersyukur punya suami yang tanggung jawab. Sama anak-anaknya tanggung jawab, sama saya apalagi," katanya menambahkan.
Namun sikap cuek Zaskia Gotik ini berbeda dengan Sirajuddin Mahmud yang sudah mengambil ancang-ancang.
Sebab, Sirajuddin ternyata telah bertemu seorang pengacara bernama Ery Kertanegara.
Ery Kertanegara membenarkan Sirajuddin berkonsultasi mengenai tuduhan yang lagi ramai. Hanya saja, dia belum mau menjelaskan secara detail.
"Nanti kami baru bisa sampaikan kalau memang kami sudah terima kuasa resmi," ujar Ery.
Diberitakan sebelumnya, Sirajuddin Mahmud dituntut mengakui anak dari model asal Yogyakarta bernama Veranosiliyana.
Menurut Verano, anak tersebut merupakan hasil hubungan di luar nikah yang terjadi pada 2019.
Verano Siliyana sudah berusaha meminta pertanggungjawaban Sirajuddin Mahmud. Namun karena tidak ditanggapi, Verano akhirnya mengajukan gugatan pengakuan anak ke Pengadilan Negeri Cikarang pada 20 Juni 2022.
Terbaru, muncul lagi cerita tentang pengakuan perempuan bernama Inez Gonzalez yang memiliki anak dari hubungan di luar nikah dengan Sirajuddin Mahmud.
Tag
Berita Terkait
-
Malioboro Belum Sepi! Wisatawan Masih Belanja Oleh-oleh Sebelum Pulang
-
Malioboro Ramai saat Libur Nataru Tapi Pendapatan Sopir Andong Jauh Menurun dari Sebelum Covid
-
Ambisi Yusaku Yamadera Masuk Daftar Pemain Terbaik Super League Bersama PSIM Yogyakarta Musim Depan
-
Wali Kota Hasto Pasang Target Jam 2 Dini Hari Sampah Malam Tahun Baru di Kota Jogja Sudah Bersih
-
Ogah Terjebak Macet, Wali Kota Jogja Pilih Naik Motor Pantau Keramaian Malam Tahun Baru
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025