SuaraBali.id - Rekan bisnis Jessica Iskandar, Christoper Steffanus Budianto atau Steven bereaksi setelah sang artis melaporkannya ke polisi. Ia pun meminta Jessica Iskandar menyelesaikan masalah lewat jalur kekeluargaan usai dituding melakukan penipuan Rp9,8 miliar.
"Kalau memang dimungkinkan, kami menginginkan dialog dengan mbak Jedar, duduk bersama dan mencari solusi," ujar Steven lewat kuasa hukumnya Togar Situmorang dalam wawancara virtual pada 17 Juli 2022.
Menurut pengacaranya, Steven berjanji akan mengganti kerugian yang diderita sang artis bila Jessica Iskandar mau melakukan mediasi.
"Kan yang diharapkan mbak Jedar untuk kembali dananya, jadi kami ingin benar-benar konkrit bahwa dana yang dimaksud itu benar-benar yang Rp9,8 miliar. Kemudian mau langsung diserahkan Steven atau gimana," kata Togar.
Namun demikian, Steven disebut tak mampu mengembalikan uang Rp9,8 miliar yang ditagih Jessica Iskandar secara tunai.
Menurutnya pembayaran akan dilakukan secara bertahap.
"Menurut klien kami, dana tersebut adalah dana bertahap, jadi akumulasi. Itu sesuai kesepakatan bersama," kata Togar.
Ia pun menyayangkan langkah Jessica Iskandar membuat laporan polisi atas dugaan penipuan yang ia alami. Togar merasa bahwa perempuan 34 tahun harusnya mengirim somasi terlebih dulu kepada Steven bila memang ingin meminta ganti rugi.
Namun ia menghormati keputusan Jessica Iskandar yang memilih mengadukan dugaan penipuan ke pihak berwajib.
Sebagaimana diberitakan, Jessica Iskandar mengaku ditipu Steven dalam bisnis rental mobil. Ia kehilangan 11 mobil mewah serta merugi Rp9,8 miliar.
Jessica Iskandar melaporkan Steven ke Polda Metro Jaya pada 15 Juni 2022. Steven dikenakan Pasal 378 dan atau 372 KUHP atas dugaan penipuan dan penggelapan.
Berita Terkait
-
Kena Penipuan, 78.041 Rekening Nasabah Telan Kerugian Rp 1,4 Triliun
-
7 Potret Gemas Baby Hagia, Anak Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag Jadi Idola Sejak Bayi
-
Jessica Iskandar Trauma, Kasus Pencurian Berturut-turut Terjadi di Sekitarnya
-
CEK FAKTA: Benarkah Ada Kanal Pengaduan Penipuan Online via WhatsApp?
-
Perusahaan Travel Dipolisikan Kasus Penipuan Modus Kode Booking Palsu, Korban Rugi Miliaran Rupiah
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Murah Memori Jumbo Terbaru April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
AFC Sempat Ragu Posting Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia, Ini Penyebabnya
-
Bennix Ngakak, RI Tak Punya Duta Besar di AS karena Rosan Roeslani Pindah ke Danantara
-
Drawing Grup Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Bertemu Brasil hingga Ghana?
-
Polresta Solo Apresiasi Masyarakat Manfaatkan Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor
Terkini
-
Bukan Sepak Bola, Bukan Piknik, Tapi WNA Ini Malah Main Golf di Stadion Karangasem
-
Pemain Bali United Kena Hukuman Gara-gara Berat Badannya Naik Seusai Lebaran
-
Industri Air Minum Lokal di Bali Protes Soal Larangan Kemasan Plastik di Bawah 1 Liter
-
Malas Masak? Jalan Airlangga Jadi Surga Lebaran Ketupat: Menu Lengkap, Harga Murah
-
Ribuan Warga Padati Lebaran Topat di Makam Bintaro & Loang Baloq Mataram