SuaraBali.id - Presenter Ruben Onsu diketahui sedang mengidap penyakit yang belum diketahui apa penyebabnya. Akan tetapi penyakitnya ini sempat disembunyikan dari publik.
Tak hanya itu, teman-temannya pun sempat tidak mengetahui apa penyakitnya ini.
Ayu Ting Ting yang merupakan salah satu teman dekat Riben juga mengaku baru tahu Ruben Onsu sakit saat yang bersangkutan bercerita di acara televisi.
"Sebelumnya memang nggak cerita, nggak ngomong. Kadang suka baru tahu pas diumumin di acara live," ujar sang pedangdut, Minggu (17/7/2022) ditemui di kediamannya di kawasan Sukmajaya, Depok, Jawa Barat.
Diterangkan Ayu Ting Ting bahwa Ruben Onsu sama sekali tidak pernah mengeluhkan kondisinya sejak sakit.
Dengan tidak adanya keluhan maupun cerita, Ayu Ting Ting berpikir bahwa sang presenter baik-baik saja.
"Dia nggak pernah ngeluh. Makanya kami teman-teman dekatnya tuh suka kaget kalau tiba-tiba ada yang terjadi di dia," jelas ibu Bilqis Khumaira Razak.
"Ya contoh kayak kemarin pas dia sakit, terus dia bilang darahnya berkurang. Ya kami bingung, selama ini nggak pernah cerita," lanjutnya.
Bahkan Ayu Ting Ting mengira Ruben Onsu melakukan perawatan karena belakangan kulitnya terlihat lebih putih. Meski di sisi lain, Ayu Ting Ting sadar bahwa Ruben Onsu juga tampak pucat.
"Saya pikir dia perawatan, suntik putih. Kan suka saya ledekin kaos kaki coklat, karena gelap kulitnya kan. Pas dia pulang habis video klip Betrand, saya lihat dia pakai kaos lengan pendek itu kayak putih banget. Makanya saya pikir, orang ini suntik putih apa gimana? Cuma saya nggak ngomong ke dia," terangnya.
Kini setelah tahu kondisi asli Ruben Onsu, Ayu Ting Ting berharap ayah tiga anak segera diberikan kesembuhan.
"Kayaknya sudah balik lagi sehat, alhamdulillah. Doain saja semoga koh Ruben sekeluarga dilindungin dan cepat kembali lagi seperti biasa," ucap perempuan 30 tahun.
Sebagaimana diketahui, kondisi kesehatan Ruben Onsu belakangan sedang tidak stabil. Ia sudah dua kali dirawat untuk menjalani transfusi darah.
Belum diketahui secara pasti penyakit apa yang saat ini diderita Ruben Onsu. Lelaki 38 tahun hanya sempat berkata tentang gangguan kesehatan di bagian kepala.
Ruben Onsu bahkan berencana menjalani pengobatan di Singapura.
Berita Terkait
-
ISPA hingga Diare Dominasi Penyakit di Wilayah Bencana Sumatera, Menkes: Campak Paling Dikhawatirkan
-
Betrand Peto Akui Ruben Onsu Kesulitan Bertemu Thalia dan Thania
-
Pilih Rayakan Natal Bareng Ruben Onsu, Betrand Peto Jaga Jarak dengan Pacar Sarwendah?
-
Hujan Tinggi Saat Anak Masuk Sekolah, IDAI Ingatkan Waspada Penularan Penyakit Ini
-
Waspada Super Flu Subclade K: Gejala, Penyebaran, dan Cara Mencegahnya
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang