SuaraBali.id - Peristiwa kebakaran melanda sebuah dapur restoran Lalasa Villas yang terletak di Jalan Pemelisan Agung nomor 12 kawasan Banjar Berawa, Desa Tibubeneng, Kecamatan Kuta Utara, Badung, Bali pada Kamis 30 Juni 2022 sekitar pukul 05.30 WITA.
Api muncul diduga karena adanya kebocoran tabung gas elpiji di dapur.
Akibatnya seorang satpam bernama Dede terluka dan dilarikan ke RSUP Sanglah. Ia terkena semburan serpihan kaca pada tangannya.
Adapun akibat kebakaran villa, pemilik restoran mencapai Rp300 juta. Menurut Kasi Humas Polres Badung Iptu Ketut Sudana terbakarnya dapur restoran villas awalnya diketahui staff Front Office, Agus Mahardika.
Selanjutnya dilaporkan ke saksi Ngakan Gede Angga Prawira (36) menjabat manager restoran.
Setelah adanya laporan tersebut, pemadam kebakaran datang ke lokasi dan memadamkan api. Sementara aparat kepolisian Polsek Kuta melakukan penyelidikan dan olah TKP.
"Dari keterangan para saksi, kebakaran diduga akibat selang antara regulator bocor. Gas yang bocor itu disambar api saat kompor dinyalakan," ungkap Iptu Sudana.
Kobaran api kemudian membakar dapur restoran hingga membuat karyawan dapur berlarian keluar. Namun sayang salah seorang karyawan satpam bernama Dede mengalami luka bakar di tangan akibat semburan serpihan kaca.
"Karyawan satpam alami luka ringan di tangan dan sudah dibawa ke rumah sakit untuk perobatan," jelasnya.
Dijelaskanya kobaran api dapat dipadamkan oleh regu padam kebakaran Badung menggunakan satu unit mobil Damkar.
"Hampir 1 jam lamanya api berhasil dipadamkan," bebernya.
Berita Terkait
-
Pramono Anung Sidak Lokasi Kebakaran, Jakarta Darurat Fasilitas Damkar?
-
Kebakaran Hebat di Panti Jompo Spanyol, 10 Orang Tewas
-
Kebakaran Lahan di Gunung Rinjani, Jalur Pendakian Senaru Ditutup Sementara
-
Kronologi Kebakaran Gedung Kopegmar Jakarta Utara, 80 Damkar Dikerahkan
-
Satu Keluarga Tewas Terbakar Saat Api Melalap Sejumlah Rumah di Papanggo
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Waspadai Fenomena Cold Surge yang Memicu Gelombang Tinggi di Laut Pada Periode Nataru
-
Korban Erupsi Gunung Lewotobi Akan Tinggal di Huntara, Satu Rumah Diisi 5 Keluarga
-
Turun Gunung, Ibunda TGB Minta Jemaah NWDI Dukung Rohmi-Firin Dan Jangan Dengar Siapapun
-
Kondisi DTW Jatiluwih Setelah Fodors Travel Menyebut Bali Tak Layak Dikunjungi 2025
-
Awalnya Sedang Bertengger, Mendadak Ratusan Burung Pipit di Area Bandara Ngurah Rai Mati