SuaraBali.id - Nasib pelawak Kadir kini tak seperti masa jayanya yang sering muncul di televisi. Pasangan pelawak Doyok ini bahkan sempat mengalami kesulitan keuangan akibat terkena serangan jantung.
Bertahun-tahun Kadir mengalami kehidupan yang susah bahkan sampai menjual aset yang dimilikinya.
"Saya ngalamin. Saya sudah jual rumah tiga kali pak Deddy," kata Kadir di akun YouTube Deddy Corbuzier yang diunggah pada Rabu (29/6/2022).
Fase hidupnya ini dimulai saat ia mengalami serangan jantung pada tahun 2001. Akibat hal ini ia pun tak mampu bekerja lagi.
"Pada tahun 2001 saya kena serangan jantung, penyumbatan pembuluh darah, begitu masuk ke rumah sakit, dibilang harus pasang ring," ujar Kadir.
Ia pun tak bisa bekerja lagi karena kondisinya saat itu.
"Saya mundur. Dengan itu kan saya tidak bisa bekerja. Waktu itu saya syuting stripping baru dapat 12 episode, saya berhenti karena nggak kuat," imbuhnya lagi.
Kadir pun selama 5 tahun sempat mencari cara pengobatan secara alternatif. Karena tak ada pemasukkan, dia memutuskan menjual rumah.
"Lima tahun cari alternatif dan tidak kerja. Akhirnya apa? Jual rumah satu, sudah. Nggak sampe setahun abis (duitnya). Sampe-sampe mobil kredit saya mau ditarik. Akhirnya jual (rumah) lagi satu. Terus tahun 2005 2006, tanah di Tambun dijual," bebernya.
Barulah kemudian Kadir setuju buat menjalani pemasangan ring.
"Saya langsung ke Harapan Kita, pasang ring. Untung masih ada yang dijual," ungkapnya.
Kini demi bisa bertahan hidup, Kadir membuka bisnis makanan bersama istri, meskipun hasilnya tak banyak namun ia bersyukur bisa tetap hidup cukup.
"Saya buka warung. Jualan soto kudus. Jalan tapi alhamdulillah mencukupi keluarga. Saya bisa kredit mobil lagi," tuturnya.
Meskipun kini masih aktif di dunia entertainment, Kadir menyebut penghasilannya tidak seperti dulu lagi. Tapi dia tetap mensyukurinya.
Berita Terkait
-
Budi Arie Ngaku Sudah Tahu Pemilik Fufufafa, Janji Ungkap di Podcast Deddy Corbuzier
-
Golkar Tegaskan Munas XI Sah, Adies Kadir: Kami Siap Hadapi Gugatan
-
Asal-usul Nama Rina Nose Berawal dari Ejekan Sule, Kini Jadi Berkah
-
Dibalik Lawakan, Andre Taulany Ungkap Sakit Hati yang Disimpan Selama Ini
-
Pemerintah Targetkan Rp 250 Triliun Devisa Negara dari Pekerja Migran di 2025
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
-
Debat Pilkada Dianggap Gagal, Aktivis Minta Solusi Lokal untuk Krisis Iklim di Kaltim
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
Terkini
-
Tiket Ludes 2,5 Bulan, OPPO Run 2024 Sukses Gelar Event Olahraga di Bali
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2