SuaraBali.id - Pembangunan Tribun Stadion Amlapura dengan kapasitas sekitar 1.000 orang penonton lengkap dengan ruang ganti serta beberapa ruangan penunjang di bawahnya akan dibangun di Stadion Amlapura, Jalan Veteran, Amlapura, Bali.
Pembangunan stadion ini akan menggunakan dana Bantuan Keuangan Khusus atau BKK Provinsi Bali dengan nilai pagu lebih dari Rp 16 Miliar itu kini sedang memasuki tahap tanda tangan kontrak.
Nantinya, menurut Kabid Kepemudaan dan Olahraga Disdikpora Karangasem, I Gusti Made Artha Wijaya tribun tersebut akan dibangun di sebelah barat lapangan dengan luas tribun 48 meter × 16,25 meter.
"Kapasitasnya sekitar 1.000 orang, di bawah tribun juga akan dibuat beberapa ruangan, seperti ruangan pemain, ruang medis dan ruangan penunjang lainnya," ujar Wijaya sebagaimana diwartakan beritabali.com – jaringan suara.com.
Adapun Kadisdikpora Karangasem, I Wayan Sutrisna belum bisa berkomentar banyak terkait dengan tahapan pembangunan tribun stadion Amlapura tersebut.
Kendati demikian, diakuinya saat ini prosesnya masih di Pokja dan rencananya apabila tidak ada halangan, kemungkinan minggu - minggu ini akan dilaksanakan penandatanganan kontrak.
"Sabar dulu, ini masih berproses, nanti kalo sudah pasti tanda tangan kontrak pasti kita akan sampaikan ke publik," jelas Sutrisna.
Berita Terkait
-
Antrean Panjang di Sanur dan Sepiring Cerita dari Warung Mak Beng
-
Jens Raven Janji Timnas Indonesia U-23 Tampil Lebih Sangar dan Kuat di Kalender Kompetisi 2026
-
Momen Perayaan Tahun Baru 2026 di Sejumlah Daerah Indonesia
-
Kemenhub Baru Bilang Bali Sepi, Penumpang Pesawat Turun 2 Persen di Nataru
-
Hasil Bali United vs Dewa United di BRI Super League, Duel Taktis Jansen dan Riekerink Seri
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar