SuaraBali.id - Tim SAR gabungan dari Basarnas Bali, Polair Polres Klungkung, Polsek Subsektor Nusa Lembongan, Babinsa Nusa Lembongan, Bhabinkamtibmas dan masyarakat setempat mengevakuasi jenazah nelayan tenggelam dan hanyut, Minggu 26 Juni 2022.
Jasad nelayan tersebut berhasil ditemukan Tim SAR di Perairan Nusa Lembongan setelah hilang enam jam setelah terhempas ombak saat korban hendak menyeberang di antara Nusa Ceningan dan Nusa Lembongan menuju Jembatan Kuning.
"Tim penyelam menemukan jasad korban sekitar pukul 13.30 Wita korban di bawah laut," kata Koordinator Unit Siaga SAR Nusa Penida Putu Cakra Negara di Klungkung, Minggu.
Sebelumnya, korban bernama Made Turun (55) bersama Kadek Ardika (24) hendak pulang setelah mencari ikan, namun sesampainya di perairan sebelah selatan Devil's Tears Nusa Lembongan ombak muncul dari belakang dan menghantam sampan hingga tenggelam.
Kecelakaan tersebut terjadi pada pukul 7.30 Wita namun informasi pertama kali diterima Basarnas Bali satu jam setelahnya, dengan kondisi korban bernama Kadek Ardika yang selamat sementara Made Turun hanyut tergulung ombak.
Empat personel Unit Siaga SAR Nusa Penida bersama Tim SAR gabungan kemudian melakukan penyisiran menggunakan satu unit Rigid Inflatable Boat (RIB) atau perahu karet dan dua buah speedboat dengan kondisi cuaca mendung.
Akhirnya sekitar pukul 13.00 Wita Tim SAR melakukan penyelaman berkat informasi awal bahwa jenazah korban Made Turun terlihat di sekitar Perairan Nusa Lembongan.
"Setelah 30 menit berselang, jenazahnya ditemukan pada kedalaman kurang lebih 4-5 meter, dan diangkat naik ke RIB Basarnas," kata Ketua Basarnas Bali Gede Darmada kepada media.
Selanjutnya Tim SAR gabungan membawa tubuh nelayan hanyut tersebut ke sisi Timur Jembatan Kuning Nusa Lembongan, dan segera bersama pihak keluarga menuju rumah duka. (Antara)
Baca Juga: Dewa Putu Berata, Musisi Gamelan Bali yang Menembus Game Playstation 5
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali
-
Buronan Paling Dicari di Eropa Bersembunyi di Bali
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata