SuaraBali.id - Sosok Brotoseno yang kembali aktif sebagai personel Polri banyak menjadi sorotan bahkan kecaman publik. Hal Ini karena Brotoseno merupakan bekas narapidana kasus korupsi.
Namun demikian, Angelina Sondakh ternyata enggan menanggapi soal eksistensi Brotoseno di Polri ini.
Perempuan yang juga mantan narapidana kasus korupsi ini dikabarkan pernah menikah siri dengan Brotoseno.
Akan tetapi ia tak mau memberikan banyak tanggapan terkait polemik yang terkait mantan suaminya.
Menurut Angelina Sondakh, kembalinya Brotoseno sebagai polisi itu bukanlah urusannya.
Ia mengaku kini hanya fokus pada urusan pribadinya sendiri, ia juga sedang fokus merencanakan rencana umroh dan berziarah ke makam sang kakak.
"Aduh nggak ikut-ikutan Allahu Akbar Kabiro. Pokoknya sudah aku bilang fokus kepada diriku sendiri, nggak mau fokus ke orang lain," kata Angelina Sondakh, seperti dilihat VIVA dari YouTube Seleb Oncam News, Selasa (14/6/2022).
Adapun alasan lainnya yang membuat Angelina enggan menanggapi adalah lantaran ia berusaha menjaga hati orang-orang yang ada di sekitarnya sekarang.
“Karena dalam diriku sendiri saja masih banyak yang aku urusin, dan banyak hati harus aku jaga” ungkap Angie.
Baca Juga: Didakwa Pasal Penyuapan Dalam Pengurusan DID Tabanan, Ini Peran Eks Bupati Eka Wiryastuti
“Kalau bahasa TikToknya mending ngurusin diri sendiri daripada ngurusin orang lain," pungkasnya.
Sebelumnya diberitakan bahwa Brotoseno diamankan Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polri karena dirinya terbukti menerima suap senilai 1,9 miliar dari pengacara Jawa Pos Grup pada tahun 2017.
Brotoseno mendapatkan suap tersebut untuk menunda pemeriksaan terhadap pemilik Jawa Pos, Dahlan Iskan.
Atas perbuatannya itu Brotoseno dihukum penjara 3 tahun. Dirinya bebas pada 15 Februari 2020 lalu.
Namun kini Brotoseno aktif Kembali sebagai polisi dan bertugas di Polri.
Publik mengecam kembalinya mantan napi korupsi ini ke Polri yang dianggap sangat berisiko, namun pihak kepolisian menanggapi bahwa Brotoseno mendapatkan kesempatan ini karena prestasi yang ia miliki.
Tag
Berita Terkait
-
Nadiem Hadapi Putusan Sela, Bebas atau Lanjut ke Sidang Pembuktian Kasus Korupsi Rp2,18 Triliun?
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang