SuaraBali.id - Pesulap dan Youtuber Deddy Corbuzier telah resmi menikah dengan Sabrina Chairunnisa pada Senin (6/6/2022).
Namun sebelum menikahi sang kekasih, Deddy Corbuzier ini ternyata sudah membuat perjanjian dengan Sabrina Chairunnisa.
Hal ini dilakukan untuk menghadapi beragam kemungkinan buruk ketika Deddy Corbuzier dan Sabrina sudah menikah. Bahasannya terutama adalah soal keuangan.
"Gimana kalau gue jatuh miskin? Kalau gue tiba-tiba jatuh miskin bisa loh, enggak ada yang tahu," tutur Deddy Corbuzier dikutip dari YouTube Prestige Indonesia pada Rabu (8/6/2022).
Ayah dari Azka Corbuzier tersebut sempat membuat perjanjian pra nikah dengan Sabrina Chairunnisa untuk menghadapi kemungkinan buruk di masa depan.
"Sebelum gue nikah, gue sekarang ini lagi dalam proses membuat perjanjian-perjanjian what if yang panjang," tuturnya.
Hal itu karena Deddy Corbuzier enggan gagal menjalin bahtera rumah tangga kembali untuk kali kedua.
"Karena gue pernah cerai bos. Aduh g****k banget gitu rasanya kan," ujarnya.
Mengenai perjanjian tersebut, Sabrina Chairunnisa juga menyambut perjanjian pra nikah yang diajukan oleh Deddy Corbuzier.
Baca Juga: Mahar Deddy Corbuzier Untuk Sabrina Chairunnisa Mulai Alat Salat, Emas Hingga Uang Dolar
"Untungnya dia juga mengerti tentang hal tersebut dan dia juga ngebahas what if lo selingkuh? What if gue selingkuh? Apa yang akan terjadi," ucapnya.
Warganet lantas memberikan beragam komentar usai menyimak pernyataan Deddy Corbuzier.
"Aduh Kang Deddy namanya juga berproses," tulis seorang netizen.
"Harus kita hargai," ujar netizen lain.
"Bagus lah sadar," ucap netizen lainnya.
Pesulap dan Youtuber Deddy Corbuzier telah resmi menikah dengan Sabrina Chairunnisa pada Senin (6/6/2022).
Berita Terkait
-
4 Deretan Artis yang Siap Menikah di 2026, Dari El Rumi hingga Teuku Rassya
-
Beda Syarat Usia Menikah Zaman Dulu dan Setelah Ganti UU, Biar Tidak Terjebak Child Grooming
-
Aurelie Moeremans Jelaskan Status Liber Pernikahannya dengan Roby Tremonti
-
Teuku Rassya Matangkan Persiapan Pernikahan, Usung Adat Aceh dan Jepang
-
Kini Diakui, Mayangsari Duduk Bersama Keluarga Cendana di Nikahan Darma Mangkuluhur
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen