SuaraBali.id - Di sepanjang jalan By Pass Ida Bagus Mantra, Gianyar, Bali terdapat pemandangan tak sedap karena adanya Tempat Pembuangan Sampah (TPS) liar berceceran.
TPS liar ini ada di Desa Keramas, Desa Saba, Kecamatan Blahbatuh dan Desa Ketewel, Kecamatan Sukawati. Meski di lokasi itu sudah dipasang spanduk.
Terkait TPS liar, dibenarkan oleh Perbekel Desa Saba, Made Redhana. Di wilayah desanya titik TPS liar di Desa Saba, berada dekat perempatan Jalan IB Mantra, Desa Saba.
Menurutnya, sampah yang dibuang tersebut, diduga dibuang warga luar desa.
“Orang luar yang membuang. Kami sudah koordinasi sama Kadus (Kepala Dusun, red) Saba agar pecalang memantau,” ujarnya sebagaimana diwartakan beritabali.com - jaringan suara.com.
Mengenai hal ini, pihaknya langsung berkoordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Gianyar.
Sampah-sampah itu kemudian langsung diangkut oleh truk desa untuk selanjutnya dibuang pada tempatnya.
“Kami sudah melakukan pengangkutan. Keadaan sudah bersih,” jelasnya.
Diakui Redhana, sampah yang dibuang sembarangan itu terdiri dari bongkahan material bangunan hingga sampah rumah tangga dan sampah dagangan.
“Ke depannya, kami akan kerjasama dengan desa adat Saba untuk memantau,” tutupnya.
Berita Terkait
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis