SuaraBali.id - Rekrutan baru Dewa United FC, Asep Berlian menyebut ada peran keluarga di balik keputusannya menerima tawaran bergabung dengan tim asuhan Nil Maizar tersebut untuk menghadapi kompetisi musim depan.
"Dukungan dari keluarga membuat saya memilih bergabung Dewa United FC. Saya pribadi cukup yakin bila tim ini bisa bersaing dengan klub besar lainnya," kata Asep, dikutip dari laman resmi klub, Minggu 17 April 2022.
Sebelumnya, Asep memang cukup lama bermain untuk Madura United, yakni terhitung selama enam musim sejak tahun 2016 lalu bermain untuk Laskar Sape Kerrab.
Bergabung dengan Dewa United, Asep pun mengaku sangat senang bisa memulai petualangan baru bersama salah satu "klub sultan" yang baru saja promosi ke Liga 1 itu.
Baca Juga: Baru Bergabung, Dias Angga Ungkap Targetnya Bersama Tim Promosi Dewa United
"Jelas ini adalah tantangan tersendiri buat saya," ujar pemain berusia 31 tahun kelahiran Bogor tersebut.
Asep saat ini fokus untuk cepat beradaptasi dengan kawan-kawan barunya di Dewa United sehingga bisa segera tercipta chemistry dalam bermain.
"Tentunya senang dan bangga bisa bergabung dengan Dewa United. Yang menjadi fokus saya saat ini adalah semoga bisa cepat beradaptasi dengan rekan-rekan di tim," kata Asep.
Bahkan, Asep pun memiliki target tak main-main bersama klub barunya, yakni menembus peringkat lima besar.
"Selain tentunya memberikan yang terbaik untuk tim, target saya lainnya yaitu bagaimana Dewa United FC harus ada di posisi lima besar pada musim yang akan datang," tutupnya.
Baca Juga: Bersiap Hadapi Liga 1, Dewa United Tampung Pemain Buangan Bali United Dias Angga Putra
Asep merupakan rekrutan keempat Dewa United, setelah Dias Angga Putra dari Bali United, Miftah Sani dari Barito Putera, dan Sugeng Efendi dari PSIM Yogyakarta. (Antara)
Berita Terkait
-
Mampu Tahan Imbang Persija Jakarta, Dewa United FC Anggap sebagai Prestasi
-
Raih 3 Kemenangan Beruntun di BRI Liga 1, PSM Makassar Bikin Bangga Bernardo Tavares
-
Tyronne Del Pino Mulai Gacor Lagi Bersama Persib Bandung dalam BRI Liga 1
-
Tandang ke Markas Dewa United FC, Aji Santoso Minta Persikabo 1973 Tampil Maksimal
-
Egy Maulana Vikri vs Pratama Arhan: Selebrasi Manis vs Selebrasi Bucin
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2
-
Kunjungan Wisatawan ke Gunung Rinjani Tinggi, Sampah Capai 31 Ton di Jalur Pendakian