SuaraBali.id - Aktor Ferry Irawan kini telah resmi menjadi suami Venna Melinda. Seusai jadi suami istri keduanya pun kini sering mengunggah momen kebersamaan mereka.
Belakangan Ferry Irawan mengunggah foto apartemen mewah Venna Melinda yang hendak dijual. Apartemen mewah tersebut diposting di Instagram pribadinya.
Ferry Irawan menginformasikan bahwa hunian tersebut dijual seharga Rp 4 Miliar
"Bismillahirrahmanirrahim, Apartemen Nirvana harga Rp 4 miliar," tulis Ferry Irawan dikutip pada Sabtu (2/4/2022).
Apartemen Venna Melinda ini diketahui memang telah dijual sejak tahun 2020 silam. Jauh sebelum dirinya memutuskan untuk menikah dengan Ferry Irawan.
Beberapa sisi apartemen Venna Melinda yang terletak di kawasan Kemang, Jakarta Selatan itu ditunjukkan foto-fotonya di Instagram Fery Irawan. Dengan ruangan yang luas, tempat itu juga dilengkapi dengan lift pribadi
Apartemen seluas 189 meter persegi itu juga memiliki tiga kamar utama dan kamar mandi. Fasilitas lainnya adalah kolam renang, gym, sauna hingga tempat bermain anak-anak.
Sayang, postingan Ferry Irawan tersebut langsung dikomentari netizen. Beberapa menuliskan dugaan miring ketika melihat postingan tersebut.
"(Dijual) untuk bayar WO Elma Theana," kata @qw*****ma_. "Tekor bang habis nikahan?" sahut @na******584.
Sementara warganet lainnya mengingatkan yang lain agar tidak asal bicara.
"Jangan suudzon, bicara yang baik," tulis @ym****ni.
Sebelumnya diketahui bahwa Ferry Irawan bersama Venna Melinda memang memiliki permasalahan dengan WO Elma Theana. Hal itu karena jasa yang digunakan belum dibayar pasangan itu.
Namun demikian Elma Theana memilih tidak melanjutkan permasalahan ini
Sementara pihak Ferry Irawan dan Venna Melinda juga secara terbuka menyambut penyelesaian masalah dari pihak Elma Theana.
"Mereka tahu kami di mana. Sangat terbuka (menyelesaikan masalah) tapi (dibicarakan) internal, tidak di media," tutur Venna Melinda ditemui di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Jumat (25/3/2022).
Tag
Berita Terkait
-
Aura Kasih Edit Profil IG, Disebut Hindari Inisial Nama Lamanya di Isu Ridwan Kamil
-
7 Cara Menjaga Keamanan Akun Instagram agar Tidak Mudah Diretas
-
Cara Mematikan Tanda Status Online di Instagram, Jaga Privasi dengan Mudah
-
Geger Dugaan Kebocoran Data Instagram, Komdigi Panggil Meta: "Keamanan Data Adalah Harga Mati!"
-
Jadi Alat Melakukan Tindak Pidana: Akun IG Laras Faizati Dimusnahkan, iPhone 16 Dirampas Negara
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat