SuaraBali.id - Komedian Andre Taulany baru-baru ini dirumorkan akan menuju panggung politik Pilkada DKI Jakarta. Mantan vokalis band Stinky ini seakan mengumumkannya di akun media sosialnya.
Meski belum membenarkan soal kabar tersebut tetapi Andre Taulany malah memberikan pernyataan saat hadir di acara jumpa pers program Ramadhan Trans 7, Jumat (1/4/2022).
Dalam acara jump apers tersebut, comedian 47 tahun itu memasuki ruangan dengan gaya seseorang yang didapuk sebagai ketua RT.
Namun bukan hanya sampai di situ, Andre Taulany yang datang dengan kemeja putih serta peci hitam ini melanjutkan aksi komedinya saat diminta memberi sambutan.
Bukannya memberikan pernyataan yang berkaitan dengan acara, Andre Taulany dalam candanya malah meminta doa untuk maju sebagai calon kepala daerah.
"Minta doanya, Insya Allah DKI 1 saya akan maju," celetuk Andre yang disambut tawa sesama artis pengisi acara.
Usai menyudahi leluconnya, Andre Taulany baru memberikan sambutan yang berkaitan dengan berbagai program komedi Trans 7 untuk bulan Ramadhan.
Menurut bintang serial komedi "Lapor Pak!", kualitas program yang dihadirkan sudah pasti mengalahkan para pesaingnya dari stasiun televisi lain.
"Ini bisa dilihat sendiri, luar biasa, bintang-bintangnya televisi ada di sini. TV lain cuma dapat sisaan semua," kata Andre Taulany
Sebagai pengingat, Andre Taulany pernah menjajal peruntungan di ranah politik pada 2010. Eks vokalis Stinky ketika itu mencalonkan diri sebagai Wakil Wali Kota Tangerang Selatan.
Namun karena gagal mewujudkan mimpinya, Andre Taulany memilih meramaikan panggung hiburan lagi hingga saat ini. Walau di sisi lain, Andre Taulany belum sepenuhnya menutup jalan untuk kembali berkiprah di panggung politik.
Terakhir, Andre Taulany meggunggah foto dirinya mengenakan kemeja putih dan berpeci hitam dan menyatakan siap maju untuk DKI Jakarta 1 di Instagram, Kamis (31/3/2022). Tapi rupanya, aksi Andre tersebut hanya gimmick buat acara baru Ramadhan Trans 7.
Berita Terkait
-
Jalan Dadakan Artis Ronal Surapradja Menuju Pilkada Jawa Barat
-
Istri Piet Pagau Meninggal Dunia, Keluarga Raffi Ahmad Berduka
-
Potret Richelle Skornicki, Artis di Bawah Umur yang Pacari Aliando Syarief
-
Reaksi Gisel Soal Hubungan Gading Marten dan Medina Dina: Aduh! Yang Penting..
-
6 Artis yang Punya Chef Pribadi di Rumah, Nggak Cuma Nikita Willy
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Harga Emas Antam Mulai Naik Lagi, Hari Ini Tembus Rp1.476.000/Gram
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
Terkini
-
Dukung Industri Kreatif, Bank Mandiri Dorong Tenun Tradisional Bali, Lombok dan Kupang Menembus Pasar Global
-
Legenda Nasi Tahu Ni Sarti Sukawati: Kuliner Vegetarian yang Selalu Diburu Wisatawan
-
Dari Pos Pengungsian Gunung Lewotobi, Warga Tetap Dukung Dan Semangati Timnas Indonesia
-
Serangan Fajar Pilkada 2024 Diprediksi Beralih dari Tunai Jadi Uang Digital
-
Raja-raja di Bali Minta Bandara Bali Utara Dibangun di Atas Laut