SuaraBali.id - Nikita Mirzani akhir-akhir ini melakukan berbagai serangan sindiran kepada Gilang Juragan 99 atau yang kerap dijuluki Crazy Rich Malang. Tindakan tersebut dilakukan artis kontroversial ini di media sosial.
Dalam unggahannya Nikita Mirzani kerap mempertanyakan soal kekayaan Juragan 99 dan Shandy Purnamasari, sang istri. Pun demikian soal kepemilikan jet pribadi yang bertuliskan J99 Corp.
Dan benar saja ternyata jet pribadi tersebut bukan milik Gilang alias si Crazy Rich Malang. Melalui kuasa hukumnya, Gilang Juragan 99 akhirnya mengakui bahwa jet pribadi tersebut bukan miliknya, melainkan cuma sewaan.
Terus diserang Nikita Mirzani rupanya tak membuat Gilang 99 Juragan 99 emosi. Setidaknya itu yang terlihat ketika dia disinggung awak media soal Nikita yang selalu mengusiknya.
Gilang Juragan 99 memilih mengambil sikap tegas dengan tidak melakukan serangan balik.
"Ya kami cukup diamkan saja lah," kata Gilang di kantor Prestige Motorcars, Pluit, Jakarta, Selasa (29/3/2022).
Lelaki berkacamata ini tak mau berkomentar lagi. Sambil berlalu, dia hanya minta didoakan agar bisa melewati masalah yang tengah dihadapi bersama sang istri.
"Pokoknya doakan yang terbaik saja. Doakan yang terbaik saja buat saya," katanya.
Nama Gilang Juragan 99 jadi sorotan usai diduga terlibat praktek pencucian uang. Beredar kabar bahwa kekayaan yang ia pamerkan bukan bersumber dari hasil keringat sendiri.
Buntut peredaran rumor, muncul nama-nama seperti Henry Soetio dan Onny Hendro Adhiaksono atau Kaji Edan yang disebut sebagai sumber dana Gilang Juragan 99.
Tag
Berita Terkait
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Richard Lee Diperiksa Polisi, Dokter Detektif Mendadak Muncul di Polda Metro Jaya Tuntut Penahanan
-
Kaleidoskop 2025: Deretan Artis Masuk Penjara, dari Nikita Mirzani hingga Onadio Leonardo
-
Hukuman Nikita Mirzani Diperberat: Vonis Banding Naik Jadi 6 Tahun?
-
Kaleidoskop 2025: Kasus Artis Terheboh yang Menyita Perhatian Publik
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain