SuaraBali.id - Personel grup lawak Srimulat, Tessy alias Kabul Basuki memberikan pengakuan mengejutkan soal kehidupan pribadinya. Ternyata pelawak senior ini telah menikah siri sebanyak 6 kali.
Padahal banyak yang tahu Tessy selalu tampil bak perempuan di panggung. Akan tetapi menurut Tessy begitu turun panggung ia adalah lelaki sejati.
"Di panggung itu saya hayati perannya. Tapi di luar, saya laki-laki," kata Tessy di kanal YouTube Maia Estianty, Kamis (3/3/2022).
Disinilah Tessy akhirnya membuat pengakuan, "aku sudah enam kali menikah siri."
Mendengar pengakuan Tessy, Maia Estianty pun kaget.
"Serius sampeyan?" tanya istri Irwan Mussry ini.
Tessy pun mengatakan ya. Bahkan pernikahan siri itu terjadi saat ia berstatus suami dari Sri Handayani.
"Istri ada yang tahu, ada yang nggak," kata Tessy dengan enteng.
Ternyata bukan hanya istri, Tessy pun sudah jujur pada anak-anaknya terkait hal ini.
Maia Estianty mengaku tak percaya keluarga Tessy ternyata mampu menerima keputusan pelawak 79 tahun ini untuk menikah siri.
"Oh waw. Jadi ini yang belum diungkap guys. Seorang Tessy pernah menikah siri enam kali," ujar Maia Estianty.
Akan tetapi semua pernikahan siri Tessy tak bertahan. Ada yang memutuskan berpisah, tak terkecuali pula sang komedian yang menceraikan istri sirinya.
Satu janji Tessy soal pernikahan. Ia tidak akan menceraikan istri pertamanya.
"Terus terang. Saya bandel, main cewek, tapi bertahan menikah dengan yang nomor satu," kata Tessy.
"Saya ingat awalnya bagaimana. Masa sih sekarang sudah berubah terus meninggalkan istri, oh nggak," ujar lelaki yang pernah menjadi tentara ini menambahkan.
Berita Terkait
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
Fajar Sadboy Dapat Golden Ticket Indonesian Idol, Juri Kasih 4 Yes!
-
Cerita Habib Jafar Lempar Batu ke Gereja, Bukan Gara-Gara Benci Tapi Penasaran Bunyinya
-
Maia Estianty Ungkap Bertemu 3 Nabi dalam Satu Mimpi, Begini Tafsirnya Menurut Habib Jafar
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien