SuaraBali.id - Relawan Baraya Erick Thohir Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, mendukung Menteri BUMN Erick Thohir menjadi calon presiden (capres) pada Pemilu Presiden 2024.
Dukungan tersebut disampaikan oleh sejumlah orang yang tergabung dalam Relawan Baraya Erick Thohir Majalengka dengan mendeklarasikannya di Bendungan Lapangan Desa Sindangpano, Kecamatan Rajagaluh, Majalengka, seperti dikutip dalam keterangan yang diterima, Minggu 20 Februari 2022.
Relawan Baraya Erick Thohir Majalengka menyebut, Erick Thohir adalah putra daerah Majalengka, yakni anak dari seorang ibu bernama Edna asal Majalengka.
Koordinator deklarasi sekaligus Ketua Baraya Erick Thohir Majalengka, Uhen Suhendi mengatakan, anggota relawan terdiri atas kelompok tani, wanita UMKM, karang taruna dan kelompok tani hutan.
Baca Juga: Erick Thohir Minta BNI Kerja Sama Diaspora Buat Tarik Investasi dari Luar Negeri
"Kami sepakat mendukung Erick Thohir untuk maju menjadi calon presiden pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, karena kami melihat jiwa kepemimpinan ada pada diri beliau," katanya.
Menurut Uhen Suhendi, Erick Thohir memiliki wawasan luas, kemampuan di bidang perekonomian baik sekala nasional maupun internasional serta jiwa dan semangat muda yang ditunjukkan dalam kegiatan sehari-sehari.
Uhen juga menyebutkan, Erick Thohir memiliki kinerja baik sebagai Menteri BUMN dengan melakukan program "bersih-bersih" di Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dari korupsi.
"Hal yang membuat kami simpatik mendukung Erick Thohir adalah jiwa sosialnya dan sikapnya yang merakyat," katanya.
Menurut Uhen, sejumlah program yang dijalankan Erick Thohir berkaitan langsung dengan masyarakat, termasuk unsur masyarakat dalam Relawan Baraya Erick Thohir Majalengka, seperti untuk kelompok tani pada sektor pertanian dan peternakan
Baca Juga: Erick Thohir Bakal Rampingkan Lagi Jumlah BUMN, Dari 41 BUMN Menjadi 37 BUMN
Erick Thohir disebut meluncurkan program MAKMUR (Mari Kita Majukan Usaha Rakyat) bertujuan untuk memperkuat ekosistem berkelanjutan, dengan pengawalan dan pendampingan pada petani serta budidaya pertanian yang didukung teknologi dan digitalisasi. (Antara)
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Shin Tae-yong Kembali Latih Timnas Indonesia, Geser Patrick Kluivert
-
CEK FAKTA: Erick Thohir Mundur dari Jabatan Ketua Umum PSSI
-
Asa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026: Formasi Jangan Coba-coba
-
Bahrain Meremehkan, Vietnam Justru Kagum! Erick Thohir Jadi Kunci Sukses Timnas Indonesia?
-
Timnas Indonesia vs China dan Jepang, Erick Thohir: Harusnya Menang, Minimal 3 Poin
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
Terkini
-
Lebaran di Bali: Gilimanuk Sempat Tutup, Penumpang Melonjak, Ini Kata ASDP
-
Gianyar, Bangli, Tabanan Diserbu Wisatawan Saat Libur Lebaran 2025
-
Idul Fitri Terindah Luna Maya, Setelah Berlebaran Bersama di Bali Lalu Dilamar Maxime di Jepang
-
Mudik dari Bali Sempat Terjebak Macet Tapi Komunikasi Lancar Bebas Hambatan
-
Kronologi Warga Terkena Ledakan Petasan 8 Kilogram, Diotak-atik Langsung Terpental