SuaraBali.id - Kue balok merupakan salah satu jajanan yang berasal dari Jawa Barat. Biasanya, kue ini dijadikan sebagai hidangan saat meminum teh di sore hari.
Kue balok banyak dipasarkan di daerah Bandung dan sekitarnya. Sekarang kue balok ini hadir lebih kekinian dengan rasa yang bervariasi.
Jika dilihat bentuknya, kue balok sangat mirip dengan kue pukis. Perbedaannya, terletak pada ukurannya yang sedikit lebih besar dan lebar serta bentuknya lebih kotak.
Kue balok ini memiliki tekstur yang empuk dan lembut dengan rasa manis dan legit, mirip seperti rasa kue bolu.
Baca Juga: Resep Bubur Ayam Kuah Kuning Super Praktis, Lakukan Tahapan Ini Agar Rasanya Semakin Mantap
Tertarik ingin membuat kue balok sendiri di rumah?
Simak ulasannya berikut ini, sebagaimana dilansir SuaraBali.id dari video YouTube chanel Puguh Kristianto Kitchen yang diunggah pada Jumat (28/2/2020), adapun bahan dan cara membuat kue balok lumer rasa coklat adalah sebagai berikut:
Bahan:
- Coklat bubuk sebanyak 3 sendok makan atau 30 gram
- Air panas sebanyak 8 sendok makan atau sekitar 125 mili liter
- Telur sebanyak 3 butir
- Gula pasir sebanyak 10 sendok makan atau 125 mili liter
- Vanilla sebanyak 1 sendok teh
- Minyak goreng sebanyak 10 sendok makan atau 150 mili liter
- Tepung terigu sebanyak 20 sendok makan atau 200 gram
- Baking powder sebanyak 1 sendok teh
- Sejumput garam
Cara membuatnya:
- Seduh coklat dengan air panas, penyeduhan ini di lakukan di dalam gelas
- Mixer 3 butir telur, gula pasir, vanilla, hingga semua bahan tersebut halus dan tercampur rata.
- Setelah di-mixer, masukkan minyak goreng, lalu mixer kembali sebentar saja.
- Lalu pindahkan adonan tersebut ke dalam baskom, tambah tepung terigu, baking powder, dan garam. Mixer hingga bahan tercampur rata.
- Setelah tercampur rata, masukkan coklatnya ke dalam baskom. Lalu mixer sebentar hingga rata.
- Siapkan loyang cetakan kue balok yang bisa dibeli di pasar dan swalayan yang menyediakan.
- Panggang adonan pakai oven. Apabila menggunakan panggang api kecil, panggang selama 8 menit. Namun, apabila menggunakan oven listrik yang menggunakan suhu 165 derajat celcius, panggang selama 7 menit.
- Sajikan.
Demikianlah penjelasan mengenai bahan dan cara membuat kue balok rasa coklat yang bisa dibuat sendiri di rumah. Sangat mudah bukan? Selamat mencoba.
Baca Juga: Turunkan Kadar Gula Darah, Penderita Diabetes Harus Coba Resep Tradisional Ini!
Kontributor : Agung Kurniawan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kisah Pilu Petrus Saksikan Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Menghantam Rumahnya
-
Setelah Tahu Akan Dipindahkan ke Australia, Ini Respons Scott Rush Bali Nine
-
DPRD Pilih Alphard Baru Ketimbang Mobil Listrik Karena Fasilitas di Bali Belum Memadai
-
Hujan Berpotensi Menurunkan Keinginan Warga Untuk Mencoblos ke TPS
-
Waspadai Fenomena Cold Surge yang Memicu Gelombang Tinggi di Laut Pada Periode Nataru