SuaraBali.id - Kabar duka datang dari seniman serba bisa Dorce Gamalama. Ia meninggal dunia hari ini, Rabu (16/2/2022). Saat ini jenazah Dorce Gamalama masih berada di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP), Simprug, Jakarta.
Dilaporkan suara.com, Dorce Gamalama meninggal karena terinfeksi Covid-19, akibatnya hingga saat ini keluarga belum belum bisa melihat jenazah Dorce Gamalama.
"Nggak bisa diliat langsung, (jenazah) diurus RS. Nggak diziinin sekarang," ujar perwakilan keluarga Dorce, Hetty Sunjaya saat dihubungi Rabu (16/2/2022).
Sedangkan soal lokasi dan waktu pemakaman, Hetty juga belum tahu pasti.
"Belum tau di mana pemakamannya. Masih dalam pembahasan," ujarnya.
Atas meninggalnya Dorce Gamalama, atas nama keluarga Hetty minta dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya untuk Dorce Gamalama.
Ia pun meminta didoakan agar Dorce tenang di alam barunya.
"Mohon doa maaf dan keikhlasan atas meninggalnya beliau," ujarnya.
Diketahui kondisi kesehatan Dorce Gamalama memang sudah cukup lama menurun. Ia juga beberapa kali dilarikan ke rumah sakit.
Tag
Berita Terkait
-
Alaeddine Ajaraie Top Skor Liga India Mau Bantu Persija Jakarta Juara
-
Tol Cikampek Jadi 'Neraka' Libur Panjang, Jasa Marga Buka Jalur Contraflow Sampai KM 65
-
Aksi Bersih-bersih Sampah di Pesisir Muara Baru
-
Breaking News! Persija Jakarta Rekrut Penyerang Tajam Maroko
-
Fajar Fathurrahman: Insyaallah Persija Juara
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto