SuaraBali.id - Bahasan ceramah yang baru-baru ini dilontarkan Oki Setiana Dewi memicu kontroversi. Hal ini karena materi yang disampaikan olehhnya dianggap membenarkan KDRT (Kekerasan Dalam Rumah Tangga). Saat videonya viral Oki Setiana Dewi sempat bungkam, namun kini ia memberikan klarifikasi.
Klarifikasi Oki Setiana Dewi itu disampaikan lewat kanal YouTube miliknya. Ceramahnya pun kembali ditampilkan dalam versi panjang yang ternyata diambil dua tahun lalu di Masjid Al Muhajirin Magelang.
Pemain film Ketika Cinta Berstasbuh itu mengaku sudah mendengar ceramahnya menuai kritikan.
"Hari ini saya mendapatkan pesan dari beberapa teman mengenai potongan ceramah saya dua tahun lalu. Di atas inilah videonya versi lebih panjang. Terima kasih atas perhatian dan kasih sayangnya," tulis Oki Setiana Dewi di kanal YouTube miliknya, Kamis (3/2/2022) malam.
Menurut Oki Setiana Dewi, ia tidak membenarkan KDRT. Ia kemudian meminta maaf jika telah salah berucap dalam ceramahnya yang akhirnya menimbulkan kegaduhan.
"Tentu saya sama sekali tidak membenarkan KDRT. Mohon maaf lahir batin atas kesalahan dalam menyampaikan, dan semoga Allah mengampuni saya dalam setiap kesalahan-kesalahan saya," kata kakak Youtuber Ria Ricis ini.
"Mohon doa agar Allah membimbing setiap ucap hingga kedepannya mendatangkan maslahat. Insya Allah saya akan terus belajar, memperbaiki diri dan menyampaikan dengan lebih baik. Mohon bimbingan juga dari sahabat-sahabt semua," tutur Oki Setiana Dewi.
Viral bahasan ceramahnya berawal saat Oki Setiana Dewi menceritakan ada pertengkaran di antara suami istri. Si pria yang emosi kemudian memukul wajah pasangannya.
Saat si istri membuka pintu dengan keadaan mata yang sembab, sosok yang datang adalah ibunya. Si ibu bertanya apa yang membuat sang putri menangis.
Oki Setiana Dewi melanjutkan, alih-alih mengadu soal kekerasan rumah tangga, perempuan itu mengatakan, "aku tuh nangis karena rindu sama ibu dan ayah."
Potongan ceramah itu lantas viral di berbagai media sosial, mulai dari TikTok hingga Twitter. Warganet pun menaggapi atas ceramah Oki Setiana Dewi dengan pro kontra.
Berita Terkait
-
Pilu! Siram Pria Tukang Ngitip Pakai Air Keras Berakhir Dibui, Tangis Novi Pecah saat Dibesuk 2 Anaknya
-
Viral Pengantin Dilantik Jadi Anggota KPPS di Atas Pelaminan Bikin Heboh
-
Paksa Anak SMA Sujud dan Menggonggong, Akun IG Ivan Sugianto Menghilang
-
Tak Hanya Lydia, BA ONIC Ini Pernah Diterpa Isu Video Tak Senonoh
-
Viral Sayembara Mirip Nicholas Saputra Berhadiah Rp500 Ribu, Kamukah Pemenangnya?
Tag
Terpopuler
- Sritex Resmi PHK Ribuan Karyawannya, BNI jadi Satu-satunya Bank BUMN yang 'Nyangkut' Rp374 Miliar
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Pendidikan Intan Srinita, Ketahuan Bersih-bersih usai Sebut Roy Suryo Pemilik Akun Fufufafa?
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Dilaporkan Aliansi Bugis, Denny Sumargo bikin Permintaan Maaf Terbuka
Pilihan
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Jatuh Terjungkal Hari Ini
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Jepang: Hanya Misi Sulit, Tapi Bukan Mustahil Garuda!
-
KUR Tak Termasuk Hapus Buku Kredit Macet, Ini Penjelasannya
-
Menakar Persentase Kemenangan Timnas Indonesia vs Jepang, Bukan Mustahil?
-
Siapa Rauf Purnama, TKN Prabowo-Gibran yang Kini Jadi Komisaris Utama Antam
Terkini
-
Bandara BIZAM di Lombok Kembali Normal, Layanan Penerbangan Sudah Dibuka
-
Dampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Paksa Turis Australia Perpanjang Liburan di Bali
-
Maskapai Asal Australia Diprediksi Belum Berani Terbang ke Bali Meski Dampak Erupsi Menurun
-
UPDATE 90 Penerbangan di Bandara Ngurah Rai Bali Dibatalkan Imbas Erupsi Gunung Lewotobi
-
Puluhan Penerbangan Dibatalkan, Bandara Lombok Belum Memutuskan Penutupan Operasional