SuaraBali.id - Curug Citambur menjadi salah satu air terjun tertinggi di Jawa Barat. Airnya mengucur dari ketinggian 130 meter.
Berkunjung ke wisata Cianjur ini sangat tepat untuk melepas penat dari rutinitas sehari-hari.
Curug Citambur cukup berbeda bila dibandingkan curug-curug yang ada di Jawa Barat, khususnya wilayah Bogor.
Air yang mengucur dari ketinggian 130 meter, jelas para pengunjung tak direkomendasikan bermain air di sekitarnya.
Baca Juga: Curug Hordeng, Wisata Air Terjun Hits dan Instagramable di Bogor
Jangankan bermain air dibawah air terjun, untuk menuju lokasi itu juga sulit, karena Curug Citambur berada diantara tebing-tebing curam.
Rekomendasinya, Curug Citambur dinikmati hanya dengan pandangan mata.
Namun begitu, Curug Citambur sudah sangat keren dengan hanya dilihat saja. Dikelilingi alam hijau yang indah, Curug Citambur pesona sulit ditemui di wisata alam lain yang ada di Jawa Barat.
Berikut ini beberapa keunggulan Curug Citambur dibanding curug-curug lain:
Suara Air Khas
Baca Juga: Operasi Pasar Minyak Goreng Murah di Cianjur Diserbu Emak-emak
Debit air yang tinggi dan jatuh dari ketinggian 130 meter. Bisa dibayangkan sensasi yang bisa dirasakan dengan mengunjungi Curug Citambur. Suara air terjun ini pasti sulit untuk ditemukan di tempat lain.
Konon, deru suara air ini yang menjadi inspirasi dari nama Citambur. Mengutip Native Indonesia, suara cucuran air mirip dengan suara alat musik tambur. Sementara dalam bahasa Sunda, Ci memiliki arti air.
Spot Foto Keren
Air terjun yang mengucur dari ketinggian 130 meter jelas menjadi latar foto yang keren. Itu masih ditambah dengan tebing-tebing dengan tumbuhan berwarna hijau yang membuat curug Citambur tambah keren.
Pengelola juga sudah menyediakan beberapa spot foto yang bisa digunakan para pengunjung. Biaya untuk spot-spot foto tersebut hanya Rp5 ribu saja.
Kebun Teh
Perjalanan menuju Curug Citambur tak kalah keren. Ada hamparan kebun teh hijau yang indah. Jadi, Curug Citambur merupakan paket lengkap untuk memanjakan mata.
Kebun Teh ini juga bisa sebagai latar foto keren dan tentunya gratis.
Harga Tiket dan Makanan Murah
Jangan dibayangkan bahwa harga tiket Curug Citambur sama seperti curug-curug yang ada di Kabupaten Bogor.
Untuk masuk ke lokasi ini, pengunjung hanya diminta membayar tiket seharga Rp10 ribu. Sementara untuk tiket parkir motor atau mobil hanya Rp 5-10 ribu.
Lokasi ini juga menyediakan beragam makanan khas Jawa Barat. Sama seperti harga tiket, harga makanan di lokasi ini terbilang murah.
Demikian pembahasan mengenai Curug Citambur yang berada di Desa Karangjaya, kecamatan Pasirkuda, kabupaten Cianjur. Semoga informasi ini bisa bermanfaat dalam menambah pengetuan tentang wisata Cianjur.
Kontributor : Lukman Hakim
Berita Terkait
-
Pergerakan Tanah Meluas di Kadupandak Cianjur, 63 Rumah Rusak, Ratusan Warga Mengungsi
-
Modus Iming-iming Kerja di Pemkab, Adik Bupati Cianjur Telak-telak Tipu Korban Rp500 Juta
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Gempa 4.4 Magnitudo Guncang Sukabumi, Getarannya Terasa ke Bogor Hingga Garut
-
Fenomena Unik, Banyak Ikan Muncul Untuk Menghangatkan Diri di Pantai Selatan Cianjur
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
-
Hore! Harga Tiket Pesawat Domestik Turun 10% Sepanjang Libur Nataru
-
Broto Wijayanto, Inspirator di Balik Inklusivitas Komunitas Bawayang
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
Terkini
-
De Gadjah Akui Kemenangan Koster-Giri di Pilgub Bali, Ucapkan Selamat dan Terima Kasih
-
Ketua KPPS di Bima Dibacok Saat Pemungutan Suara, Ini Kata PJ Gubernur NTB
-
Koster Giri Menang Telak di Desa Sembiran, Mulia-PAS Unggul di Lapas Kerobokan
-
Pria Ngamuk Rusak TPS di Bali, Pemungutan Suara Sempat Dihentikan Dan Pelaku Kabur
-
TPS di Denpasar Ini Semuanya Dikelola Perempuan Gen Z, Nuansanya Pink