SuaraBali.id - Seorang supporter Bali United baru-baru ini menyatakan dukungannya kepada Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir untuk maju di bursa Calon Presiden (Capres) 2024. Hal ini pun menyita perhatian publik.
Pernyataan tersebut diketahui melalui unggahan video di akun instagram @erickthohir, Selasa (28/12/2021). Dalam unggahan video itu mulanya Erick sedang melakukan kunjungan kerja di Bali dan disela-sela waktunya untuk menyambangi markas Bali United.
Ketika sedang bertemu suporter dan berbincang santai mengenai sepak bola. Ada salah seorang suporter yang tiba-tiba mendukung Erick untuk maju jadi Capres tahun 2024 mendatang.
"Gimana kalau pak Erick jadi calon Presiden kayaknya cocok," tanya seorang suporter Bali United.
Menanggapi pertanyaan tersebut, Erick tak menjawabnya dengan serius. Ia menjawab pertanyaan suporter Bali United itu dengan candaan.
"Kan sudah kan Presiden Inter Milan, yang penting sudah jadi presiden atau presiden Bali United boleh juga," jawab Erick Thohir.
Setelah melakukan perbincangan dengan para suporter, Menteri BUMN ini kemudian menengok dan menyapa para pemain Bali United yang sedang latihan.
Video viral itu pun langsung ramai dibanjiri komentar warganet. Beberapa dari mereka bahkan mendukung Erick Thohir maju Capres pada 2024 mendatang.
"Next RI 01," ujar akun @daniel2820**.
"Calon Presiden 2024 mantap," cetus akun @saridami**.
"Pak Erick 2024," sambung amun @danny**.
"Wkwkwk manas-manasin," tambah akun @umkmbandung**.
"Jaga kesehatan pak, salah satu menteri yang selalu full terseyum saat bertugas," timpal akun @dhenz**
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia Diminta Tak Cepat Puas, Ini Pesan Mendalam Erick Thohir
-
Pilih Fokus Proses Naturalisasi Ole Romeny, PSSI Tepikan Dulu Mauro Zijlstra?
-
Eks Bek Chelsea: Erick Thohir Punya Cara Bawa Timnas Indonesia Berkembang
-
Jelang Piala AFF 2024, Erick Thohir Bicara soal Peluang Maarten Paes Tampil Berama Timnas Indonesia
-
Target Tercapai, Setoran Dividen BUMN ke Negara Melesat Jadi Rp85,5 Triliun
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terkini
-
Hujan Berpotensi Menurunkan Keinginan Warga Untuk Mencoblos ke TPS
-
Waspadai Fenomena Cold Surge yang Memicu Gelombang Tinggi di Laut Pada Periode Nataru
-
Korban Erupsi Gunung Lewotobi Akan Tinggal di Huntara, Satu Rumah Diisi 5 Keluarga
-
Turun Gunung, Ibunda TGB Minta Jemaah NWDI Dukung Rohmi-Firin Dan Jangan Dengar Siapapun
-
Kondisi DTW Jatiluwih Setelah Fodors Travel Menyebut Bali Tak Layak Dikunjungi 2025