SuaraBali.id - Kasus kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Denpasar mengalami peningkatan hingga 20 persen dibanding tahun sebelumnya. Jumlah ini bila dihitung Januari hingga Desember 2021.
Kapolresta Denpasar Kombespol Jansen Avitus Panjaitan menyampaikan saat gelar rilis akhir tahun di mako Polresta Denpasar, Selasa 28 Desember 2021, berdasar dari data tren lakalantas tahun 2021 terjadi peningkatan dari Bulan Januari hingga Desember 2021.
Tahun ini tercatat ada 550 kasus dengan penyelesaian 501 kasus dengan jumlah korban meninggal dunia 61 orang, luka berat 36 dan luka ringan 836 dengan kerugian material mencapai Rp 1.024.850.000.
"Ada peningkatan sebesar 20 persen lakalantas," jelas Kombes Jansen didampingi Kompol Ni Putu Utariani sebagaimana diwartakan beritabali.com – jaringan Suara.com.
Dimana, tahun 2020 lalu tercatat 459 kasus dan penyelesaian 326 kasus. Sementara korban meninggal dunia sebanyak 83, luka berat 39, luka ringan 662 dan kerugian material mencapai Rp.993.000.000.
"Tentunya untuk kedepan kami berharap tidak adalagi korban meninggal dunia kecelakaan dan lain sebagainya. Sehingga tertib lalulintas kita kedepankan," ujarnya.
Diterangkan mantan Wadireskrimsus Polda Papua Barat ini, bila dilihat masalah lakalantas, masyarakat sekarang ini belum disiplin mematuhi lalu lintas.
"Contoh, di Bali ada sering kegiatan upacara keagamaan. Mungkin rekan-rekan berpikir dari rumah ke Pura, banjar, ke masjid atau ke gereja dekat sehingga tidak mengenakan helm. Ini sudah melanggar aturan lalulintas," ungkapnya.
Pada kesempatan ini, kata Kombes Jansen, pihaknya tidak bosan-bosanya meminta kepada masyarakat untuk tetap disiplin berlalulintas. Selain penyebab kematian karena kasus covid-19, juga trend kematian akibat kecelakaan lalulintas masih tinggi.
"Kami minta masyarakat untuk lebih berdisplin berlalulintas. Mari kita utamakan keselamatan nomor 1," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Tekan Angka Kecelakaan, Kemenhub Siapkan Aturan Baru Standar Teknologi Motor
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien