SuaraBali.id - DPD Partai NasDem Lombok Tengah (Loteng) resmi melantik pengurus Periode 2021-2024 di hotel kawasan Senggigi Lombok Barat Nusa Tenggara Barat (NTB), Senin (27/12/2021). Dalam keputusan DPP Partai Nasdem yang ditandatangani Surya Paloh sebagai ketua umum dan Johnny Gerard Plate sebagai Sekretaris Jenderal itu diputuskan bahwa Ahmad Syamsul Hadi sebagai Ketua DPD Partai Nasdem Loteng, kemudian Ahmad Tantawi selaku Sekretaris dan Afip Amir sebagai Bendahara.
Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pengurus DPD Nasdem Loteng ini dilaksanakan, berdasarkan surat Keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem bernomor 255-KptsDPP-Nasdem/XI/2021, tentang pengesahan susunan pengurus DPD Partai Nasdem Loteng.
Hadir dalam pelantikan tersebut, Ketua Teritorial Pemenangan Pemilu (TPP) DPP Nasdem Wilayah Bali-Nusa Tenggara, Julie Sutrisno Laiskodat, Ketua DPW Partai Nasdem NTB, Hj Sitti Rohmi Djalilah, pengurus partai Nasdem se-NTB dan beberapa pejabat daerah kabupaten/kota di wilayah NTB.
Ketua DPD Nasdem Loteng, Ahmad Samsul Hadi pada kesempatan itu mengatakan, kursi yang diperoleh Partai NasDem di DPRD Loteng saat ini sejumlah tiga kursi. Namun pada Pilkada pada tahun 2024 mendatang, DPD Nasdem Loteng menargetkan menjadi enam kursi, dengan semua Dapil terisi minimal satu kursi.
Untuk menggapai target itu, lanjutnya, semua kader Nasdem Loteng harus kompak, solid dan mau untuk bekerja keras.
“Kita dari sekarang harus mulai bekerja untuk Pilkada 2024 mendatang agar target enam kursi kita bisa capai,” ucap pria yang kerap dipanggil Bang Memed itu sebagaimana diwartakan lombokita – Jaringan Suara.com.
Ia menegaskan, untuk mengkokohkan barisan DPD Nasdem Loteng, setelah pelantikan ini, pihaknya akan langsung bekerja dengan melakukan pelantikan pada pengurus di semua kecamatan dan tingkat desa.
“Saya harapkan pada semua kader tetap kompak dan solid dalam membesarkan partai Nasdem,” harapnya.
Sementara itu, Ketua DPW Nasdem NTB, Hj Sitti Rohmi Djalilah menyatakan, pihaknya menunggu pembuktian dari kedua DPD Loteng pada tahun 2024 mendatang.
“Saya akan tagih janji dari DPD yang menargetkan di semua dapil terisi tersebut,” tandas Sitti Rohmi Djalilah.
Ia mengaku, pihaknya percaya kalau semua kader kompak dan bekerja keras, target dari semua DPD ini bisa diraih.
“Pesan saya agar semua pengurus partai Nasdem di semua wilayah di NTB agar selalu merangkul, semua pihak dalam mengembangkan partai ini,”. jelas Wakil Gubernur NTB itu.
Terpisah, ketua Teritorial Pemenangan Pemilu (TPP) DPP Nasdem Wilayah Bali-Nusa Tenggara, Julie Sutrisno Laiskodat mengarahkan agar pelantikan ini tidak boleh menjadi acara seremonial saja. Setelah pelantikan ini, semua pengurus partai Nasdem yang dilantik agar langsung bekerja untuk membentuk pengurus yang ada di tingkat kecamatan maupun ranting tingkat bawah.
“DPD harus segera membentuk pengurus tingkat kecamatan dan ranting yang ada di tingkat desa. Karena Pilkada 2024 sebentar lagi,” pesannya.
Pihaknya berharap yang pada pengurus sudah dilantik untuk tetap bersatu dan berjuang untuk menang pada Pilkada tahun 2024.
“Saya pengen janji dari ketua DPD Nasdem yang dilantik bisa terealisasi pada pilkada tahun 2024. Dimana, semua dapil di wilayahnya bisa terisi,” tegasnya.
Berita Terkait
-
5 Pesona Selvi Ananda dalam Kebaya Bali di Jala Fair 2025, Makeup dan Anting Glamor Jadi Sorotan
-
Persib Ajukan Protes ke PSSI, Ada Apa?
-
Bali International Hospital Akan Segera Dibuka: Menuju Bali Sebagai Destinasi Medical Tourism Kelas Dunia
-
5 Fakta Menarik Hasil Imbang Bali United vs Persib: Maung Bandung Tak Terkalahkan
-
Pasukan Stefano Cugurra Siap Bikin Malu Persib di Wayan Dipta
Terpopuler
- Pemecatan Shin Tae-yong Dikaitkan dengan Gibran, Publik: Mending Ganti Wapres
- Denny Landzaat Blak-blakan Kritik Presiden Indonesia: Saya Ogah Semeja dengan Dia
- Ari Lasso Curigai Pemecatan Shin Tae-yong: Erick Thohir Pusing karena Dikelilingi...
- Bukannya Ikut Bahagia, Netizen Malah Sedih Lihat Tasyakuran 7 Bulan Kehamilan Mahalini
- Pesan Ayah ke Baim Wong Soal Paula Verhoeven Sebelum Meninggal: Baik Begini Susah Nyarinya
Pilihan
-
Shin Tae-yong Dicap Anti Diskusi, Denny Landzaat: Saya Mau Pemain Berani Speak Up
-
Pagar Laut 30 Km di Dekat PSN PIK2 Ternyata Tak Berizin, Menteri KKP Bakal Bongkar
-
Nilai Tukar Petani di Kaltim Naik Sepanjang 2024, Sektor Perkebunan Jadi Motor Utama
-
Rp 17 Ribu untuk Porsi MBG Pelajar Kaltim, Pengamat: Harusnya di Atas Rp 25 Ribu
-
Pemindahan ASN ke IKN Terhambat, Kemenpan RB Masih Perbarui Data Pegawai
Terkini
-
Pasangan Melki-Johni Resmi Ditetapkan Jadi Gubernur Dan Wakil Gubernur NTT
-
Rombongan Study Tour Yang Terlibat Kecelakaan di Malang Pulang ke Bali Dikawal Polisi
-
Ditetapkan Gubernur Terpilih, Koster Tegaskan Pungutan Wisman Tak Akan Naik
-
Bus Maut di Batu Bernopol Bali Namun Sering Beroperasi di Jatim
-
Duka Study Tour Maut di Batu: Kepala Sekolah SMK TI Badung Ungkap Kondisi Siswa