SuaraBali.id - Anak usia 6 hingga 11 tabun di Bali mulai menjalani vaksinasi Covid-19 dosis pertama, Rabu (15/12/2021). Anak usia Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah ini disuntik vaksin jenis Sinovac.
Seperti nampak di sekolah dasar (SD) Widya Sakti, Denpasar. Puluhan anak dengan diantar orang tuanya satu per satu disuntik vaksin.
Ketika disuntik ini ada yang takut hingga menangis. Namun banyak yang nampak tenang dan berani menjalani vaksinasi.
Seorang anak kelas II SD, Fredi mengaku tak takut ketika menjalani vaksin. Ia ikut vaksin karena ingin segera sekolah tatap muka seperti sedia kala.
Sebab, sejak masuk Sekolah Dasar, Fredi menghabiskan lebih banyak kegiatan belajar di rumah. Ia ingin sekolah tatap muka untuk mengenal teman-temannya.
"Engga sakit kok. Kata gurunya biar cepat sekolah tatap muka," katanya, Rabu.
Orang tua siswa Mohamad Rohim berharap dengan vaksinasi ini Covid-19 segera hilang dari Indonesia. Terutama anak-anak bisa kembali sekolah seperti biasa.
"Harapannya ya segera herd immunity (kekebalan kelompok) terbentuk. Kasihan anak-anak sekolah di rumah terus," kata dia.
Walikota Denpasar Gusti Ngurah Jaya Negara mengatakan target vaksinasi anak ini sebanyak 63.594 anak. Ia menargetkan dalam sehari ada 5.000 anak yang divaksin. Sehingga vaksinasi anak ini tuntas waktu dalam tiga pekan.
Baca Juga: Terkini, Gempa M 4,2 Guncang Kuta Selatan Bali
"Kita targetkan tuntas dalam waktu tiga mingguan. Semoga semua lancar," kata dia.
Vaksinasi hari pertama ini dilakukan di 11 sekolah dasar yang ada di Denpasar. Sementara selanjutnya akan dilakukan di semua sekolah yang berjumlah 253. Vaksinasi ini dibantu oleh tenaga kesehatan dari 40 faskes yang ada di Denpasar.
Kontributor : Imam Rosidin
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk