SuaraBali.id - Seorang tukang parkir AB (42), dan pedagang nasi pecel WAE (31) yang tinggal di Surabaya gagal pesta narkoba setelah keduanya ditangkap polisi. Tukang parkir yang tinggal Jl Wonokusumo dan pedagang nasi pegel asal Jl Kedinding Lor ini dijemput Satres Narkoba Polres Pelabuhan Tanjung Perak usai ketahuan memiliki sabu.
Kedua tersangka sebenarnya sudah lama jadi target operasi (TO) operasi polisi. Setelah adanya info kedua tersangka hendak berpesta, polisi berpakaian preman langsung melakukan penggerebekan.
“Kami dapat informasi dari masyarakat dan sudah lama TO. Setelah ada gerak gerik kami lakukan penangkapan serta penggeledahan di tempat tersebut, dan ternyata benar. Dua tersangka beserta barang buktinya sabu 0,32 gram kami amankan,” jelas Kasat Resnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Perak Iptu Hendro, Rabu (1/12/2021) sebagaimana diwartakan beritajatim.com – Jaringan Suara.com.
Hasil penyidikan yang sudah dilakukan, tersangka AB mengaku beli sabu dari seseorang yang berinisial S.
“Tersangka sudah kami tahan. Ini masih kita kembangkan lebih lanjut untuk mengungkap pengedarnya,” pungkasnya.
Dari tangan tersangka, polisi menyita barang bukti 1 klip sabu dengan berat kotor 0,32 gram, 1 buah korek api modifikasi, 1 unit ponsel dan uang tunai Rp 150 ribu.
Atas perbuatannya, mereka dijerat Pasal 114 ayat (1) Subsider Pasal 112 ayat (1) JO Pasal 132 ayat (1) UU RI Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika.
Berita Terkait
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Aksi Ekstrem Pasutri Pakistan di Soetta: Sembunyikan 1,6 Kg Sabu di Lambung dan Usus
-
Perut Isinya Sekilo Sabu, Aksi Gila Pasutri Pakistan Telan 159 Kapsul Demi Lolos di Bandara Soetta
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien