SuaraBali.id - Kakak Amerr Azzikra, Alvin Faiz sangat terpukul adiknya meninggal dunia secara cepat setelah divonis infeksi liver dan paru-paru. Kepergiaan Ameer Azzikra pun membuat Alvin Faiz menyesal.
Hal ini lantaran Alvin Faiz tak bisa menyanggupi permintaan terakhir adiknya tersebut saat terbaring di rumah sakit. Alvin mengunggah penyesalannya tersebut lewat Instagram Story pada Senin (29/11/2021).
Anak ustaz Arifin Ilham yang juga mantan suami Larissa Chou tersebut membagikan tangkapan layar direct message (DM) dari Ameer Azzikra di gawainya.
Ameer Azzikra dalam DM tersebut meminta agar Alvin Faiz datang menjenguknya di rumah sakit. Ternyata permintaannya tersebut adalah yang terakhir kalinya.
"Jenguk gua dong," kata Ameer Azzikra.
Alvin Faiz kini pun menyesal tak berusaha memenuhi permintaannya tersebut. Ia pun meminta maaf karena seadanyainya ia tahu ini menjadi yang terakhir ia pasti akan memaksa datang.
"Maafin gue Mer. Maafin gue dek ya Allah nyesel banget beneran," tulis Alvin Faiz.
Alvin Faiz mengatakan dirinya tak bisa menjenguk karena terhalang peraturan rumah sakit.
"Nggak bisa dateng karena peraturan dari rumah sakit yang membatasi," bebernya.
Baca Juga: Istri Ameer Azzikra Ceritakan Gejala Awal Suaminya Sakit Liver, Awalnya Radang
Seperti diketahui, keluarga almarhum Ustaz Arifin Ilham berduka, Ameer Azzikra, adik dari Alvin Faiz yang juga anak bungsu ustaz Arifin Ilham dari istri pertamanya meninggal dunia. Ameer Azikra meninggal dunia seusai mengalami kritis.
Alvin Faiz, kakak Ameer Azzikra, menyampaikan kabar duka ini melalui akun media sosial Instagram miliknya, Senin (29/11/2021) dini hari WIB. Alvin Faiz pun memohon agar kesalahan semasa hidup adiknya tersebut dimaafkan.
"Innalillahiwainnailaihirojiun, telah wafat adik kami tersayang Muhammad Amer Azzikra @ameer_azzikra," tulis Alvin Faiz.
"Mohon dimaafkan segala kesalahan amer, insyaAllah berkumpul di surga sekarang bersama Abi, Aamiin," kata Alvin.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain