SuaraBali.id - Pengamanan di Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali sebagai pintu masuk Bali diperketat. Hal ini dilakukan menjelang akhir tahun dan libur panjang Natal dan Tahun Baru.
Pengamanan dilakukan guna mengantisipasi tingkat kriminalitas terutama pencurian. Seperti sebelumnya pada momen akhir tahun ada kecenderungan kasus kriminal meningkat.
Polres Jembrana pun secara rutin melaksanakan pemeriksaan baik orang, barang maupun kendaraan yang hendak masuk ke Bali.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan seperti gangguan keamanan di Bali.
“Seperti biasa kita atensi pintu masuk Bali, kita perketat pemeriksaan untuk meminimalisir lolosnya pelaku kejahatan yang ingin mengganggu ketentraman,” jelas Kapolres sebagaimana diwartakan beritabali.com – jaringan suara.com.
Tak hanya melakukan pengetatan di pintu masuk Bali seperti halnya Gilimanuk, Polres Jembrana juga mengantisipasi peningkatan kriminalitas jelang nataru, karena kemungkinan kebutuhan masyarakat meningkat.
Di sisi lain ekonomi masih belum stabil karena pandemi Coivid-19, sehingga perlu diantisipasi kerawanan pencurian di wilayah hukum Polres Jembrana.
“Jadi kita tetap lakukan antisipasi dengan meningkatkan peran kring serse di masing-masing Polsek,” terangnya.
Pihaknya juga mengimbau masyarakat untuk mengantisipasi dengan menjaga harta benda dan hewan peliharaan dengan baik. Karena dengan peran serta masyarakat, potensi tindak kriminalitas bisa diminimalisir.
Selain kerawanan kriminalitas, menjelang nataru juga mengantisipasi penularan Covid-19. Mengingat, Jembrana sudah mulai zero kasus aktif Covid-19 dalam sepekan terakhir ini.
Pihaknya bersama TNI dan pemerintah daerah tetap melakukan upaya pengetatan protokol kesehatan sesuai 3T yaitu testing, tracing, dan treatment.
“Walau sudah melandai, masyarakat jangan abai. Harus tetap waspada, karena tahun baru ini mobilitas masyarakat meningkat, sehingga bisa menghindari gelombang ketiga atau varian baru lainnya,” tegas Kapolres kembali.
Berita Terkait
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Libur Nataru, Internet Melonjak! Trafik Telkomsel Naik 12,42 Persen
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien