SuaraBali.id - Tahun 2021 sedikit lagi berganti. Waktunya memikirkan ke mana Anda akan berpergi liburan Tahun Baru 2022. Bali mungkin jadi pilihan terbaik. Pilih hotel di Nusa Dua Bali. Berikut kami sajikan rekomendasi hotel murah di Nusa Dua Bali.
Nusa Dua merupakan salah satu tempat wisata di Bali yang terkenal dengan kebersihan pantainya yang masih terjaga. Sejumlah pantai yang indah dan mempesona ada di kawasan Nusa Dua.
Di antara pantai yang ada di Nusa Dua yakni Pantai Samuh, Pantai Mengiat, Pantai Geger, Pantai Sawangan dan lain-lain. Selain pantai, Nusa Dua juga menyediakan beberapa tempat menarik lain yang wajib dikunjungi wisatawan, seperti Bali International Convention Centre, Bali Collection dan lain-lain.
Nah, lengkapnya fasilitas di Nusa Dua sangat cocok digunakan untuk liburan keluarga atau bulan madu bersama pasangan. Soal penginapan tidak perlu khawatir. Meski di sana banyak resort-resort atau hotel yang terkenal mewah dan mahal, kamu bisa menemukan tempat penginapan yang murah namun fasilitasnya bagus.
Harga hotel ini kami catat 17 November 2021. Berikut hotel di Nusa Dua Bali yang bisa kamu coba dengan harga hotel murah:
Alam Bali Hotel memiliki lokasi yang strategis, berdekatan dengan Pantai Benoa yang berjarak 1,51 km dan Pantai Nusa Dua yang berjarak 2,13 km. Hotel bintang satu ini memiliki 17 kamar dengan suasana yang nyaman dan tenang.
Setiap kamar dilengkapi dengan fasilitas WiFi, TV, AC, area tempat duduk, meja, sofa, lemari pakaian, pengering rambut, mesin pembuat teh atau kopi dan perlengkapan mandi. Setiap kamar memiliki teras untuk bersantai.
Sementara itu fasilitas dan layanan hotel yakni resepsionis 24 jam, WiFi di tempat umum, kolam renang luar ruangan, pijat, SPA, taman, memancing, snorkling, menyelam, restoran, penyewaan mobil dan lain-lain.
Baca Juga: 4 Wakil Merah Putih Menang, Berikut Hasil Pertandingan Hari Pertama Indonesia Masters
Hotel ini berlokasi di Jalan Pratama No.71 Nusa Dua Benoa Bali. Adapun harga setiap kamarnya mulai Rp273.137-Rp290.129 per malam.
2. Ellie's Hotel Nusa Dua
Ellie's Hotel Nusa Dua merupakan hotel bintang 3 yang mempunyai pelayanan memuaskan. Lokasinya ada di Jalan Taman Lawangan No. 1, Nusa Dua, Benoa, Bali.
Hotel ini memiliki 10 kamar terbaik yang nyaman. Ada 6 tipe kamar yang disuguhkan yaini Standard Hill facing, Standard Room No Balcony, Deluxe Pool Side, Superior With Balcony, Deluxe Sea Facing dan Room Only Sea Facing With Fan. Tarif per kamarnya mulai Rp221.395 hingga Rp368.182 setiap malamnya.
Dengan harga segitu, kamu akan mendapatkan fasilitas kamar berupa air mineral kemasan, bebeas asap rokok, pemutar DVD/CD, akses internet gratis, kulkas, pengering rambut, meja, lamari pakaian, TV, mesin pembuat kopi, tempat duduk, bar mini dan pancuran.
Sedangkan untuk fasilitas hotel diantaranya kolam renang, pijat, layanan penitipan anak, taman bermain, bar, fasilitas BBQ, kedai kopi, mesin cuci koin, laundry, layanan antar jemput dan lain-lain.
Tag
Berita Terkait
-
Bukan Sekadar Tertutup: Ini Strategi PDIP Amankan Kongres di Tengah Turbulensi Politik
-
Kongres PDIP di Bali Tanpa Gangguan : Yang Merencanakan Tidak Sempat Bersiap-siap
-
Bagai Sekadar Formalitas, Kongres PDIP Teguhkan Kekuasaan Absolut Megawati
-
Eksklusif dari Bali: Suasana Terkini Kongres PDIP, Penjor Banteng Berjejer, Pecalang Siaga
-
Lagoon Access Rooms: Sensasi Menginap Mewah Langsung Terhubung dengan Alam di The Laguna Bali
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk